Categories: Sekadau

Polres Sekadau Sterilisasi Gereja Jelang Hari Raya Natal

Polres Sekadau Sterilisasi Gereja Jelang Hari Raya Natal

KalbarOnline, Sekadau – Sehari sebelum perayaan Natal, Polres Sekadau melakukan sterilisasi tempat ibadah di Gereja Katholik Santo Petrus dan Paulus Sekadau serta GKNI Filipi, Jumat, 24 Desember.

Setiap sudut ruangan dan lingkungan sekitar diperiksa menggunakan metal detectors. Selain itu, petugas menyemprotkan cairan disinfektan mengingat perayaan Nataru masih dalam kondisi pandemi Covid-19.

Kapolres Sekadau AKBP K. Tri Panungko mengatakan, sterilisasi merupakan langkah penting untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan nyaman bagi jemaat yang akan menjalankan Misa.

“Sterilisasi kami lakukan untuk mendukung ibadah Natal yang aman dan sehat serta mengantisipasi adanya ancaman sabotase, teror maupun penyebaran Covid-19,” ungkap Kapolres.

“Sedangkan pengamanan Misa menjadi agenda utama dan penting kami lakukan untuk memastikan kondusifitas. Pengamanan nantinya disesuaikan dengan jadwal pada masing-masing Gereja,” jelasnya.

Lebih lanjut disampaikan Kapolres, pengamanan akan dilakukan pada 53 Gereja yang terdapat pada 7 Kecamatan. Polsek jajaran bersama pihak terkait akan turun langsung dalam pengamanan Misa dan malam pergantian tahun.

“Melaui upaya tersebut, diharapkan perayaan Natal maupun tahun baru di wilayah Kabupaten Sekadau berjalan aman dan sehat sesuai tujuan yang ingin dicapai dalam pelaksanaan operasi Lilin Kapuas 2021,” tandasnya.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Kantor Pertanahan Mempawah Ikut Tanam Pohon Serentak bersama Kementerian ATR/BPN

KalbarOnline, Mempawah - Dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia yang jatuh pada Tanggal 5…

5 hours ago

Setelah Pontianak, Disdikbud Kalbar Buka Dua SMA di Kubu Raya dan Bengkayang

KalbarOnline, Pontianak - Setelah membuka sekolah baru SMA Negeri 14 Pontianak di Kecamatan Pontianak Tenggara,…

7 hours ago

Marak “Manusia Silver” di Pontianak, Dokter Icha: Bisa Terkena Kanker Kulit

KalbarOnline, Pontianak - Keberadaan "manusia silver" masih banyak ditemukan di Pontianak, Kalbar. Hal ini mendapat…

7 hours ago

Sekda Ketapang Buka Sosialisasi Raperda Rencana Tata Ruang Wilayah

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo membuka kegiatan sosialisasi Rancangan Peraturan Daerah…

7 hours ago

Peringati HUT ke-60, Bank Kalbar Gelar Donor Darah

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan digelar oleh Bank Kalbar dalam rangka memperingati ulang tahunnya (HUT)…

8 hours ago

Pj Bupati Kamaruzaman Apresiasi Ajang Pemuda Pelopor

KalbarOnline, Kubu Raya – Penjabat (Pj) Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman mengatakan, bahwa kepeloporan pemuda…

8 hours ago