Categories: HeadlinesPontianak

Wako Edi Kamtono Imbau Warganya Waspada Banjir Akibat Air Pasang

Wako Edi Kamtono Imbau Warganya Waspada Banjir Akibat Air Pasang

KalbarOnline, Pontianak – Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono mengimbau warganya yang bermukim di bantaran Sungai Kapuas dan dataran rendah mewaspadai kemungkinan terjadi banjir akibat air pasang.

“Melihat data BMKG akan terjadi air pasang tinggi dalam beberapa waktu ke depan, semoga saat bersamaan tidak terjadi hujan lebat sehingga tidak berdampak air tergenang di daerah-daerah rendah di Kota Pontianak,” kata Edi di Pontianak, Kalimantan Barat, Senin.

Edi mengutip prakiraan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika yang menyebutkan bahwa wilayah Pontianak menghadapi potensi air pasang tinggi selama kurun 6 hingga 11 Desember 2021. Air pasang tertinggi diprakirakan terjadi pukul 08.00 WIB hingga pukul 12.00 WIB.

Kepala Stasiun Meteorologi Klas 1 Supadio Pontianak Nanang Buchori sebelumnya juga menyampaikan peringatan dini mengenai peluang terjadi cuaca ekstrem di wilayah pesisir Kalimantan Barat dari 3 hingga 10 Desember 2021.

Dia mengimbau warga pesisir mewaspadai kemungkinan terjadi bencana akibat hujan lebat, angin kencang, gelombang tinggi, dan fase pasang air laut maksimum, terutama di sekitar wilayah Kota Pontianak. (Antara)

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Peringatan Hardiknas 2024, Pj Bupati Romi: Mengenang Perjalanan Merdeka Belajar

KalbarOnline, Kayong Utara - Pemerintah Kabupaten Kayong Utara menggelar Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas)…

5 hours ago

Tim Jatanras Polresta Pontianak Tangkap Komplotan Pencuri Kabel, Satu Orang Masih Buron

KalbarOnline, Pontianak - Tim Jatanras Sat Reskrim Polresta Pontianak berhasil menangkap komplotan pencurian kabel listrik…

5 hours ago

Warga MHS Ketapang Dihebohkan ODGJ Gorok Leher Sendiri Hingga Tewas

KalbarOnline, Ketapang - Warga Desa Sungai Jawi, Kecamatan Matan Hilir Selatan (MHS) dibuat heboh dengan…

5 hours ago

Kadiskop UKM Kalbar Turun Langsung Monitoring Tumbuh Kembang Anak Asuh Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Kepala Dinas Koperasi UKM Provinsi Kalbar, Junaidi bersama Anggota Korps Pegawai Republik…

5 hours ago

Pimpin Upacara Hardiknas, Harisson Serukan Keberlanjutan Program Merdeka Belajar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memimpin upacara peringatan Hari Pendidikan…

6 hours ago

Lutfi Al Mutahar Optimis Jadi Calon yang Diusung PAN di Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Lutfi Al Mutahar meyakini kalau dirinyalah yang akan diusung oleh Partai Amanat…

19 hours ago