Categories: Ketapang

Wabup Farhan Serahkan Bantuan Banjir dan Resmikan Pembangunan Masjid Shiraaturrahman Muara Jekak

Wabup Farhan Serahkan Bantuan Banjir dan Resmikan Pembangunan Masjid Shiraaturrahman Muara Jekak

KalbarOnline, Ketapang – Wakil Bupati Ketapang Farhan memberikan bantuan kepada masyarakat yang terdampak banjir di Desa Sungai Putri, Kecamatan Muara Pawan, Desa Sungai Kelik, Kecamatan Nanga Tayap dan Desa Muara Jekak, Kecamatan Sandai, Sabtu (04/12/2021).

Dalam kesempatan itu, Wabup Farhan menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten Ketapang turut prihatin terhadap bencana banjir yang melanda beberapa Kecamatan di Kabupaten Ketapang.

“Saya berpesan agar masyarakat harus tetap waspada serta cepat tanggap untuk menyampaikan informasi jika terjadinya bencana,” ujarnya.

“Kepada kepala desa, saya minta untuk memetakan lokasi untuk evakuasi warga, dimana keselamatan manusia menjadi hal yang utama,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Wabup Farhan berharap agar bantuan banjir ini dapat meringankan masyarakat yang terdampak banjir.

“Mari kita berdoa bersama mudah-mudahan bencana di daerah kita kedepan tidak terjadi lagi,” ucapnya.

Selanjutnya, dalam kunjungan kerjanya, Wabup Farhan juga menyempatkan diri untuk subuh berjema’ah di Masjid Shiraathurrahman Muara Jekak dan dilanjutkan dengan kuliah subuh yang disampaikan oleh Ketua PCNU Ketapang yang juga Kabag Kesra Setda Ketapang Satuki Huddin untuk memperkokoh iman dan juga untuk silaturahmi antar Pemda Ketapang dan masyarakat.

Pada pagi harinya Wabup juga meresmikan acara peletakan batu pertama pembangunan Masjid Shiraathurrahman Desa Muara Jekak tersebut.

Beliau berpesan dan memberikan catatan penting bahwa masjid dan rumah ibadah yang baik bisa menjadi sebuah ukuran kesejahteraan masyarakat.

“Saya juga ingin berpesan kepada pengurus masjid dan tempat ibadah lainnya agar memegang prinsip 5 M yaitu melayani, mensosialisasikan, memahamkan, mempertanggungjawabkan, dan memakmurkan,” tandasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

34 mins ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

4 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

5 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

6 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

7 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

21 hours ago