Categories: Ketapang

Wabup Farhan Resmikan Pembangunan Gereja GPIB Ebenhaizer Ketapang

Wabup Farhan Resmikan Pembangunan Gereja GPIB Ebenhaizer Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Wakil Bupati Ketapang Farhan meresmikan pembangunan gedung Gereja GPIB Ebenhaizer yang terletak di Jalan Lingkar Kota Ketapang, Kamis (2/12/2021).

Dalam kesempatan tersebut, Farhan meminta kepada seluruh masyarakat Ketapang agar bisa memberikan dukungan terhadap pembangunan rumah ibadah gereja ini.

“Kepada seluruh masyarakat Kabupaten Ketapang, Saya harap dapat memberikan dukungan atas pembangunan gereja ini agar tercipta toleransi umat beragama yang kuat di Ketapang ini,” ujarnya.

Lebih lanjut, Farhan mengatakan, dengan adanya pembangunan gereja yang baru ini diharapkan dapat menjadi salah satu motor penggerak tali kerukunan antar umat beragama yang telah diakui oleh negara Republik Indonesia.

“Saya mengimbau kepada pengurus, serta Ketua Pembangunan Gereja GPIB Ebenhaizer agar terus semangat dalam melakukan pembangunan ini terutama dalam menghimpun dana-dana umat agar pembangunan gereja ini lancar sesuai dengan yang direncanakan,” katanya.

“Kami selaku Pemerintah Kabupaten Ketapang tentunya selalu memfasilitasi pembangunan-pembangunan rumah ibadah keagamaan demi memberikan kerukunan antar umat beragama di Ketapang ini,” pungkasnya.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Tak Perlu Campur Urusan Paslon Lain, Relawan: Midji-Norsan Siap Tarung Gagasan

KalbarOnline, Pontianak - Bakal calon Gubernur Kalbar petahana, Sutarmidji irit bicara saat dimintai tanggapan terkait…

5 hours ago

Apa Kabar Kapuas Raya? Midji-Norsan Anggap Janji yang Terucap, Wajib Diperjuangkan

KalbarOnline, Pontianak - Bakal pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar 2024, Sutarmidji dan Ria…

5 hours ago

Midji-Norsan Sepakat Maju Sepaket di Pilgub Kalbar 2024

KalbarOnline, Pontianak - Perdebatan elitis mengenai keretakan hubungan Sutarmidji dan Ria Norsan terjawab tuntas, pada…

5 hours ago

Komeng Tewas Tersengat Listrik di Ruang Gardu PLN Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pria bernama Hendrik alias Komeng (51 tahun) ditemukan tewas di dalam ruang…

7 hours ago

Disperpusip Pontianak Rayakan Hari Buku Nasional dengan Lomba Bercerita Tingkat Sekolah Dasar

KalbarOnline, Pontianak – Sebanyak 40 peserta dari Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah se-Kota Pontianak meramaikan lomba bercerita…

11 hours ago

Viral! Video Perempuan Dipukuli Bertubi-tubi oleh Rekan Kerja, Kejadian Diduga di Sentap Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sebuah video viral di media sosial Instagram,  yang menunjukkan seorang perempuan muda…

11 hours ago