Categories: Pontianak

Zulfydar Sebut Kesejahteraan Guru Mutlak Tak Bisa Ditawar

Zulfydar Sebut Kesejahteraan Guru Mutlak Tak Bisa Ditawar

KalbarOnline, Pontianak – Anggota DPRD Kota Pontianak Zulfydar Zaidar Mochtar menegaskan komitmennya untuk terus memberikan perhatian bagi guru. Karena semua orang tanpa dibatasi pasti sudah merasakan apa yang telah dilakukan oleh guru. Jika kualitas guru dapat diperhatikan maka akan berdampak positif pada kualitas pendidikan, yang akhirnya menghasilkan Sumber Daya Manusia yang terbaik.

“Kesejahteraan guru jangan lagi ada perdebatan, itu hal itu harus diupayakan dan mutlak yang tidak bisa ditawar,” katanya.

Zulfydar mengatakan, guru memiliki kontribusi besar bagi bangsa Indonesia. Berkat guru pula, kata dia, lahir orang-orang besar. Itulah hakikat seorang guru, selalu ikhlas tanpa membeda-bedakan.

“Saya mengucapkan selamat hari guru, jasa guru tidak bisa kami bayar, tidak mampu kami membayar nya,” ucapnya.

Ia mengungkapkan untuk membalas jasa guru tidak ada kata-kata yang bisa diucapkan dan diuraikan. Guru selama ini tanpa mengenal lelah terus memberikan pengetahuan bagi anak didik. Agar bangsa Indonesia semakin maju dan tangguh kedepan.

Dirinya berharap guru tetap selalu kompak dan ikhlas memberikan yang terbaik untuk bangsa Indonesia. Pasalnya negara Indonesia saat ini memang memerlukan perhatian yang luar biasa kepada guru. Sehingga harus ada upaya bersama untuk memperhatikan guru.

“Sama-sama kita berkomitmen untuk terus memperhatikan kesejahteraan guru. Perhatian bagi guru memang harus dilakukan, kami tetap mengupayakan bagaimana guru mendapatkan tempat terbaik,” jelasnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Hasil Pemilu 2024, Lebih Separuh DPRD Kapuas Hulu Diisi Wajah Baru 

KalbarOnline, Putussibau - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kapuas Hulu baru saja menggelar rapat pleno…

4 hours ago

Januari hingga April 2024, Ada 1.561 Kasus Gigitan Hewan Penular Rabies di Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Kalimantan Barat mencatat ada 1.561 kasus Gigitan Hewan…

6 hours ago

Pemkab Kapuas Hulu Kalah di PTUN Pontianak

KalbarOnline, Putussibau - Majelis hakim PTUN Pontianak mengabulkan permohonan perkara atas nama Floradarosari yang merasa…

6 hours ago

Ini Daftar Anggota DPRD Kabupaten Kubu Raya Terpilih Hasil Pemilu Tahun 2024

KalbarOnline, Kuhu Raya - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kubu Raya telah menetapkan 45 nama…

6 hours ago

Ini Daftar Anggota DPRD Kota Pontianak Terpilih Hasil Pemilu Tahun 2024

KalbarOnline, Pontianak - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pontianak telah menetapkan 45 nama Anggota Dewan…

6 hours ago

Pemprov Kalbar Siapkan Puluhan Penari Terbaik pada Momen HUT Kemerdekaan 17 Agustus di IKN

KalbarOnline, Pontianak - Peringatan 17 Agustus 2024 bakal menjadi momentum Hari Ulang Tahun (HUT) Republik…

6 hours ago