Categories: HeadlinesMelawi

Dinas PUPR Targetkan Pembangunan Jembatan Melawi 2 Tuntas Akhir Tahun

Dinas PUPR Targetkan Pembangunan Jembatan Melawi 2 Tuntas Akhir Tahun

KalbarOnline, Melawi – Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Melawi menyatakan perkembangan konstruksi lanjutan pembangunan Jembatan Melawi 2 hingga kini masih terus berproses dan berjalan lancar.

Anggaran Rp16 miliar pun digelontorkan melalui APBD Melawi tahun 2021 untuk menyelesaikan pembangunan jembatan yang menghubungkan Kecamatan Nanga Pinoh dan Pinoh Utara itu.

Kabid Bina Marga DPUPR Melawi Edi Lugito mengatakan, proyek lanjutan pembangunan jembatan Melawi 2 tersebut diupayakan rampung pada akhir tahun ini, Kamis (25/11/2021).

Edi menyebut, hingga kini pembangunan masih berproses pada pemasangan material rangka jembatan, memasuki bentang ketiga dari empat bentang jembatan.

Edi mengungkapkan, persentase pembangunan jembatan Melawi 2 saat laporan ke Gubernur maupun Menteri PUPR mencapai 49,3 persen. Ia juga mengatakan pekerjaan pemasangan rangka terus dikebut agar bisa selesai tepat waktu.

Sebelumnya, Bupati Melawi Dadi Sunarya berkomitmen untuk menyelesaikan jembatan ini. Jembatan ini pun ditargetkan selesai pada Desember.

Hal itu disampaikan Bupati saat peninjauan jembatan bersama Gubernur Kalbar Sutarmidji, beberapa hari yang lalu.

Bupati juga meyakini pihak kontraktor bisa mencapai target penyelesaian pekerjaan yang sudah ditetapkan yakni selesai hingga akhir tahun 2021.

Gubernur Kalbar Sutarmidji, saat meninjau jembatan tersebut turut berharap jembatan tersebut bisa selesai tepat waktu dan dapat dimanfaatkan masyarakat untuk prasarana transportasi orang dan barang untuk meningkatkan perekonomian.

“Keberadaan jembatan tersebut akan memberikan dampak positif terhadap perkembangan ekonomi daerah, mengingat jalan tersebut akan terhubung dengan ibu kota kabupaten,” kata Sutarmidji.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

36 mins ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

39 mins ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

47 mins ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

2 hours ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

5 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

5 hours ago