Categories: Melawi

Tetap Waspada, Melawi Masih Berpotensi Hujan Lebat Hingga Akhir Tahun

Tetap Waspada, Melawi Masih Berpotensi Hujan Lebat Hingga Akhir Tahun

KalbarOnline, Melawi – Masyarakat diharapkan selalu meningkatkan kewaspadaan terhadap bencana alam terutama banjir dan longsor, karena Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memperkirakan sebagian besar wilayah Melawi berpotensi diguyur hujan lebat di penghujung tahun 2021 hingga awal 2022.

Hal tersebut disampaikan Kepala Stasiun Meteorologi Kabupaten Melawi Rully Affandi, Kamis (25/11/2021).

Rully mengungkapkan curah hujan masuk kategori menengah pada akhir 2021 dengan intensitas 200-300 mm/bulan. Namun pada awal tahun 2022, intensitas hujan diprediksi meningkat menjadi 200-400 mm dengan prakiraan curah hujan tinggi di wilayah Menukung dan Ella Hilir.

Rully menyampaikan perlu ada kesiapsiagaan dan upaya mitigasi dari stakeholder terkait bencana hidrometeorologi.

“Kita harapkan ada respon lanjutan dari pemerintah daerah, instansi dibawahnya maupun TNI Polri atas isu yang kita sampaikan terkait potensi tadi. Bagaimana menanggapi informasi dari BMKG ini,” ujarnya.

Sebelumnya, Wakil Bupati Melawi Kluisen, berharap informasi cuaca yang disampaikan BMKG melalui stasiun meteorologi Melawi disebarluaskan agar masyarakat turut mengetahui perkembangan cuaca dan curah hujan sehingga memiliki kesiapan menghadapi potensi bencana banjir.

“Masyarakat jangan sampai tak tahu, karena masyarakat banyak tinggal di tepian bukit maupun sungai. Dengan prediksi curah hujan dengan kategori menengah dan tinggi, masyarakat harus bersiap terjadinya banjir. Jangan sampai tengah tertidur lelap, tidak tahu banjir telah melanda,” pungkasnya.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

TP PKK Pontianak Gelar Halal Bihalal

KalbarOnline, Pontianak - Masih dalam suasana Idul Fitri, Tim Penggerak (TP) PKK Kota Pontianak menggelar…

4 hours ago

Usul Pekan Budaya LPM Jadi Agenda Tetap

KalbarOnline, Pontianak - Laskar Pemuda Melayu (LPM) Kalimantan Barat (Kalbar) bekerja sama dengan Pemerintah Kota…

4 hours ago

Ani Sofian Lantik Zulkarnain Jadi Pj Sekretaris Daerah Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian melantik Zulkarnain sebagai Pj Sekretaris Daerah…

4 hours ago

Dinkes Pontianak Ungkap Sejumlah Penyakit yang Berpotensi KLB Tahun Ini

KalbarOnline, Pontianak – Upaya pencegahan penyakit terus menjadi prioritas Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak melalui Dinas…

4 hours ago

Jumlah Jemaah Haji Asal Pontianak Terbanyak se-Kalbar, Termuda Berusia 20 tahun, Tertua 86 tahun

KalbarOnline, Pontianak - Jumlah jemaah haji dari Kota Pontianak mendominasi dari kabupaten/kota yang ada di…

4 hours ago

Bupati Ketapang Hadiri Acara Hari Ketiga Peresmian Balai Kepatihan Jaga Pati

KalbarOnline, Ketapang – Bupati Ketapang, Martin Rantan menghadiri acara hari ketiga peresmian Balai Kepatihan Jaga…

7 hours ago