Categories: Melawi

Cegah Penyalahgunaan, Kapolres Melawi Periksa Senpi Anggota

Cegah Penyalahgunaan, Kapolres Melawi Periksa Senpi Anggota

KalbarOnline, Melawi – Kapolres Melawi AKBP Sigit Eliyanto Nurharjanto melaksanakan kegiatan penegakan ketertiban dan disiplin (Gaktiblin) terhadap seluruh personel Polres Melawi.

Kegiatan Gaktiblin tersebut meliputi pemeriksaan kelengkapan identitas pribadi personel seperti KTA, KTP, SIM dan STNK. Kegiatan itu berlangsung usai apel pagi di lapangan Bhayangkara Mapolres Melawi, Senin (08/11/2021) pagi.

Di kesempatan itu juga dilakukan pengecekan kartu pemegang senpi dinas Polri maupun pengecekan secara langsung senpi dinas yang dipegang oleh sejumlah personel Polres Melawi.

“Kegiatan Gaktiblin ini dimaksudkan untuk meningkatkan serta menjaga kedisiplinan dari seluruh personel Polri. Dan melalui kegiatan ini untuk mencegah serta meminimalisir terjadinya pelanggaran dari anggota,” jelas Kapolres.

Sementara itu, Kasie Provam Polres Melawi, Iptu Samuji, mengatakan kegiatan ini berkala dilaksanakan untuk merawat kedisiplinan personel.

Ditambahkan, pemeriksaan kelengkapan personel tersebut juga dilakukan untuk mempersiapkan anggota dalam menjalankan tugas pelaksanaa “Operasi Zebra Kapuas 2021” yang digelar pada tanggal 15-28 November 2021 mendatang.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Pontianak Pamerkan Berbagai Kerajinan Khas di Expo Dekranas Solo

KalbarOnline, Solo - Berbagai kerajinan khas Kalimantan Barat (Kalbar) dipamerkan dalam Expo HUT ke-44 Dewan…

13 hours ago

Mengungkap Keindahan Danau Sentarum: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Kalimantan Barat, tanah yang kaya akan keindahan alam, menyimpan sebuah permata…

14 hours ago

Menikmati Keindahan Alam di Air Terjun Sarai Sawi, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sintang - Air Terjun Sarai Sawi mungkin belum begitu dikenal luas, namun keindahan alamnya…

14 hours ago

Keindahan Goa Beluan di Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Goa Beluan, destinasi eksotis yang tersembunyi di Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan…

14 hours ago

Jelajahi Keindahan Alam Kalimantan Barat: Lubuk Semah, Surga Snorkeling di Tengah Hutan

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Apakah Anda bosan dengan destinasi snorkeling yang biasa-biasa saja? Kalimantan Barat…

14 hours ago

Mengungkap Keindahan Sungai Kapuas: Destinasi Wisata Ikonik di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Pontianak - Sungai Kapuas, menjadi salah satu sungai terpanjang yang mengalir di Indonesia, bukan…

14 hours ago