Categories: Kapuas Hulu

Wabup Wahyudi Hadiri Milad ke-21 BKMT Kabupaten Kapuas Hulu

Wabup Wahyudi Hadiri Milad ke-21 BKMT Kabupaten Kapuas Hulu

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Wakil Bupati Wahyudi Hidayat menghadiri peringatan milad ke-21 Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Kabupaten Kapuas Hulu dan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 Hijriah, Minggu, 31 Oktober 2021.

Milad BKMT Kabupaten Kapuas Hulu bertemakan ‘Meningkatkan Ukhuwah Islamiyah Tegakkan Aqidah Demi Meraih Ridho Illahi’ kegiatan dilaksanakan di Masjid Siratul Jannah, Kedamin Hulu, Kecamatan Putussibau Selatan.

Dalam sambutannya Wabup Kapuas Hulu Wahyudi Hidayat menyampaikan apresiasinya atas terselenggara kegiatan tersebut.

“Saya atas nama Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu mengucapkan selamat hari jadi BMKT ke-21 dan selamat memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 Hijriah,” kata Wabup.

“Saya mengapresiasi yang setingginya kepada Ketua BMKT Kabupaten Kapuas Hulu serta Panitia Hari Besar Islam atas terselenggaranya kegiatan ini,” katanya.

Wakil Bupati Kapuas Hulu juga menyampaikan BMKT salah satu wadah untuk mempersatukan umat muslim di Kabupaten Kapuas Hulu.

“Badan Kontak Majelis Taklim (BMKT) adalah sebagai suatu wadah yang menghimpun, mengarahkan dan mengkoordinasikan berbagai kegiatan majelis-majelis taklim yang ada di Kabupaten Kapuas Hulu ini agar dapat berfungsi sebagaimana mestinya, saya berharap BMKT ini dapat menjadi benteng aqidah dan akhlak masyarakat, sebagai pembina umat serta sebagai perekat ukuwah Islamiyah dalam kehidupan masyarakat,” katanya.

Wahyudi Hidayat juga mengingatkan peringatan Maulid Nabi Muhammad untuk meneladani setiap tindakan Nabi Muhammad.

“Hari ini kita juga menyelenggarakan peringatan hari besar Maulid Nabi Muhammmad SAW, walaupun kita saat ini masih dilanda pandemi covid 19, namun tidak menyurutkan semangat kita untuk menyelenggarakannya, tema peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW tahun 2021 ini adalah meneladani akhlak dan meningkatkan cinta kepada Rasulullah SAW yang diamalkan dalam kehidupan sehari-hari,” kata Wabup.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

9 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

12 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

13 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

13 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

14 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

14 hours ago