Categories: Kapuas Hulu

Wabup Wahyudi Lantik Pejabat Administrator: Kerja Sesuai Aturan

Wabup Wahyudi Lantik Pejabat Administrator: Kerja Sesuai Aturan

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Wakil Bupati Kapuas Hulu Wahyudi Hidayat melantik tiga pejabat administrator di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu.

Pelantikan dan pengambilan sumpah janji jabatan yang turut disaksikan Sekda Kapuas Hulu Mohd Zaini dan Ketua DPRD Kapuas Hulu Kuswandi itu dilangsungkan di Aula Bappeda, Jumat, 29 Oktober 2021.

Dalam sambutannya, Wabup Wahyudi menyampaikan bahwa pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan yang dilaksanakan itu merupakan rotasi bagi pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu. Tujuannya adalah untuk pembinaan dan pengembangan karier serta sebagai upaya untuk melakukan penyegaran terhadap jajaran pejabat administrator yang ada.

“Rotasi di lingkungan birokrasi pemerintahan merupakan hal biasa. Rotasi dilakukan guna memberikan suasana dan tantangan baru, sehingga aparatur tidak terjebak dengan rutinitas sehari-hari yang cenderung membosankan serta untuk menimbulkan motivasi baru di tempat tugas baru,” kata Wabup.

Untuk itu Wabup Wahyudi meminta para pejabat yang dilantik untuk meningkatkan etos kerja sebagai abdi negara dan abdi masyarakat untuk melakukan yang terbaik bagi Kabupaten Kapuas Hulu tercinta. Dia pun meminta kepada semua ASN terutama para pejabat yang dilantik bekerja dengan data, dalam menjalankan tugas dan fungsinya.

“Mari kita bersama-sama bergerak cepat mewujudkan berbagai program pembangunan di berbagai lintas sektor di Kabupaten Kapuas Hulu, baik di bidang pendidikan, infrastruktur, maupun bidang lainnya, untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara keseluruhan,” katanya.

“Saya percaya, dengan potensi yang dimiliki disertai kerja keras kita semua, perubahan itu secepatnya dapat kita capai, sesuai dengan gerakan nasional “ayo kerja” yang dicanangkan oleh Presiden Republik Indonesia dengan bekerja dan berpedoman pada peraturan yang berlaku, saya yakin kita dapat menghadirkan berbagai program pembangunan untuk kepentingan masyarakat,” katanya.

Dia juga mengingatkan para pejabat inspektur untuk bergerak cepat sesuai arahan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK)

“Sesuai dengan arahan Wakil Ketua KPK Pak Alex, Saya meminta untuk pejabat inspektur untuk bergerak cepat arahan jangan sampai KPK mengobok-obok Kabupaten Kapuas Hulu. Inspektorat adalah benteng Pemkab Kapuas Hulu,” pungkasnya mengingatkan.

Turut hadir Forkopimda Kapuas Hulu, dan para pimpinan OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Dekranasda Kubu Raya Turut Andil Meriahkan HUT Dekranas 2024 di Kota Solo

KalbarOnline, Pontianak - Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Kubu Raya Provinsi Kalimantan Barat turut…

3 hours ago

Taman Akcaya Pontianak: Destinasi Wisata Seru di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Pontianak - Taman Akcaya Pontianak yang terletak di Jalan Sutan Syahrir, Kecamatan Pontianak Kota…

5 hours ago

Menikmati Keindahan Taman Alun-Alun Kapuas di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Taman Alun-Alun Kapuas adalah salah satu destinasi wisata populer di Kota Pontianak,…

5 hours ago

Menyusuri Sejarah di Tugu Digulis Pontianak, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Pontianak - Pontianak sebagai ibu kota Kalimantan Barat memiliki banyak destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi.…

5 hours ago

Istana Kadriah, Pontianak: Menguak Sejarah dan Budaya Kesultanan Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Ingin menyelami sejarah dan kebudayaan Kesultanan Pontianak di masa lampau? Datanglah ke…

5 hours ago

KPU Perkenalkan “PAWAN”, Maskot Pilkada Ketapang 2024

KalbarOnline, Ketapang - Komisi Pemilu Umum (KPU) Kabupaten Ketapang melakukan peluncuran tahapan pemilihan kepala daerah…

6 hours ago