Categories: Ketapang

TMMD 112 Kodim 1203 Ketapang Resmi Ditutup

TMMD 112 Kodim 1203 Ketapang Resmi Ditutup

KalbarOnline, Ketapang – Komandan Korem (Danrem) 121 Alambhana Wanawai, Brigjen TNI Ronny secara resmi menutup pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) reguler ke-112 tahun anggaran 2021 yang dilaksanakan Kodim 1203 Ketapang di Desa Riam Bunut, Kecamatan Sungai Laur, Kamis, 14 Oktober 2021.

Penutupan TMMD 112 Kodim 1203 Ketapang itu ditandai dengan penandatanganan naskah serah terima pekerjaan TMMD oleh Letkol Kav Suntara Wisnu Budi Hidayanta selaku Dansatgas TMMD kepada Pemerintah Kabupaten Ketapang dalam hal ini Assisten II Kabupaten Ketapang Marwan Noor.

Dalam amanatnya, Danrem 121/Abw mengatakan, sejalan dengan tema TMMD reguler ke-112 tahun anggaran 2021 yakni ‘TMMD Wujud Sinergi Membangun Negeri’, menurutnya tema tersebut sangat selaras dengan Nawacita Presiden Republik Indonesia Joko Widodo.

“Salah satunya adalah membangun Indonesia dari pinggiran dengan memperkuat daerah-daerah dan desa dalam kerangka NKRI,” katanya.

“Kita ketahui bersama bahwa tujuan utama program TMMD adalah membantu pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dalam rangka menyiapkan ruang juang, alat juang dan kondisi juang yang tangguh, dengan sasaran melaksanakan pembangunan fisik dan non fisik,” katanya.

TMMD, kata dia, merupakan momentum yang sangat baik untuk menggelorakan kembali semangat gotong royong yang sudah mulai pudar di dalam masyarakat kita, karena tergerus dengan budaya hedonisme dan individualisme, TMMD juga memperkuat Kemanunggalan TNI-Rakyat yang merupakan wujud dari salah satu jati diri TNI sebagai Tentara Rakyat, TNI meyakini bahwa kebersamaannya dengan rakyat adalah inti kekuatan TNI.

Danrem 121/Abw juga meminta masyarakat untuk mewaspadai penyebaran wabah Covid-19. Namun berkat dan rahmat Tuhan Yang Maha Kuasa pelaksanaan TMMD dapat berjalan sesuai rencana.

Mengakhiri amanatnya selaku penanggung jawab operasional TMMD, Danrem 121/Abw mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Daerah, masyarakat dan semua pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan TMMD ke-112 tahun anggaran 2021 sehingga dapat berjalan dengan sukses, aman dan lancar.

“Selanjutnya saya juga memohon maaf apabila dalam pelaksanaan TMMD ke-112 ini terdapat tutur kata maupun tingkah laku para prajurit yang tidak berkenan dihati masyarakat dan seluruh pihak yang terlibat di dalam kegiatan ini,” katanya.

Turut hadir Ketua DPRD Ketapang Febriadi, Danlanal Ketapang Letkol Laut (P) Abdul Rajab B.A M.Tr.Hanla, serta sejumlah Kepala OPD dan tamu undangan terkait lainnya.

 

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

23 mins ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

25 mins ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

26 mins ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

42 mins ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

5 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

16 hours ago