Categories: HeadlinesPontianak

Midji: Kominfo Ujung Tombak Suarakan Program Pemerintah ke Masyarakat

Midji: Kominfo Ujung Tombak Suarakan Program Pemerintah ke Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak – Gubernur Kalimantan Barat Sutarmidji menekankan Organisasi Perangkat Daerah yang memiliki peran penting dalam komunikasi dan informasi dapat menjadi ujung tombak dalam menyampaikan informasi program dan kebijakan ke masyarakat. Menurut Midji, kunci dari kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah adalah transparansi dalam segala aspek.

“Kalbar kemarin di urutan kedua setelah Bali tentang indeks keterbukaan informasi. Yang paling penting itu peran Diskominfo dan sebagainya menyampaikan tentang tujuan dari suatu program Pemerintah,” kata Midji kepada wartawan, Senin, 11 Oktober 2021.

Menurutnya, tujuan suatu program pemerintah jangan dibiarkan liar di masyarakat.

“Liar dalam artian informasi yang didapat masyarakat tidak pas, sehingga diperlukan perannya,” katanya.

Misalnya, dicontohkan Midji, kaitan dengan penanganan covid.

Sejatinya, kata Midji, tak perlu lagi ada masyarakat yang mengeluhkan ketersediaan tempat tidur rumah sakit untuk penanganan Covid jika seandainya masyarakat mengetahui pemerintah memiliki aplikasi RS Online untuk mengecek ketersediaan tempat tidur. Kemudian, lanjut Midji, informasi soal vaksin.

“Apa manfaatnya (vaksin), bagaimana cara memprolehnya, di mana saja ada vaksin. Termasuk ketersediaan vaksin. Semua daerah harus tahu informasi itu, sehingga tidak ada lagi nanti Bupati yang bilang tidak ada vaksin dan sebagainya,” katanya.

Menurut Midji, program apapun yang dibuat oleh Pemerintah akan berjalan baik jika masyarakat mendapat informasi yang baik dan benar serta transparan.

“Sehingga kepercayaan masyarakat terhadap Pemerintah akan lebih tinggi. Jadi kalau dibawa ke politik atau bagaimanapun, kalau kepercayaan masyarakat pada Pemerintah itu bagus maka tidak akan berpengaruh. Karena kepercayaaan masyarakat pada Pemerintah sudah bagus,” katanya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Aming Coffee Buka Cabang di Terminal 2D Soetta

KalbarOnline, Pontianak - Kabar gembira bagi pecinta kopi Aming. Kini Aming Coffee membuka cabang di…

1 hour ago

Pemkot Pontianak Canangkan Intervensi Serentak Stunting dan Jambore Kader Posyandu

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak berkomitmen melakukan aksi sepuluh langkah sebagai upaya menekan…

2 hours ago

Kenali Indeks Glikemik Bahan Makanan, Cegah Kenaikan Gula Darah

KalbarOnline, Pontianak - Indeks Glikemik (IG) adalah indikator seberapa cepat makanan yang mengandung karbohidrat mempengaruhi…

2 hours ago

Raih WTP ke-13 kalinya, Pj Wako Minta Tingkatkan Kualitas Laporan Keuangan

KalbarOnline, Pontianak - Untuk ke-13 kalinya Kota Pontianak menyandang opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari…

2 hours ago

Upaya Entaskan Kemiskinan, Pemkot Kembali Gelar Operasi Pasar Murah

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak akan kembali menggelar operasi pasar murah di seluruh…

2 hours ago

Ekspedisi Rupiah Berdaulat, Perkokoh Fondasi Ekonomi Nasional

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak mendukung Program Ekspedisi Rupiah Berdaulat (ERB) yang digagas…

2 hours ago