Categories: Pontianak

Lasarus Tegaskan Ingin Posisi Cagub Jika Maju di Pilgub Kalbar

Lasarus Tegaskan Ingin Posisi Cagub Jika Maju di Pilgub Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – Ketua DPD PDI Perjuangan Kalimantan Barat Lasarus menegaskan tak ingin menjadi Calon Wakil Gubernur jika maju pada Pilkada Kalbar tahun 2024 mendatang. Ia hanya menghendaki maju sebagai Calon Gubernur dan tidak ingin menjadi orang nomor dua.

“Skenarionya gak ada cerita kita wakil. Kita kalau maju, ya kita ambil gubernurnya. Tapi ini dinamikanya masih panjang. Kita hitung-hitungan dulu. Gak mudah ini,” ujarnya saat diwawancarai awak media pada sebuah acara partai di Hotel Dangau Kubu Raya, belum lama ini.

Terkait Pilkada 2024, Lasarus secara tegas menyatakan kesiapannya untuk maju. Kendati demikian, Ketua Komisi V DPR RI itu tidak ingin mendahului keputusan partainya karena keputusan mengusung kepala daerah bukanlah kewenangannya, melainkan kewenangan DPP PDI Perjuangan.

“Tentu kalau saya dicalonkan itu penugasan partai. Sebagai kader partai, tidak ada cerita kita tidak siap. Kalau ditugaskan oleh partai, ya kita harus laksanakan. Itulah kader partai yang baik,” tegasnya.

Menyoal kriteria Calon Wakil Gubernur yang akan mendampinginya kelak jika maju Pilkada, Lasarus mengaku sama sekali belum memikirkan. Ia beralasan Pilkada masih jauh dan masih harus mendengarkan masukan dari banyak pihak.

“Belum sampai ke sana (menentukan wakil). Masih jauh. Nanti kita lihat, dinamikanya masih terlalu jauh. Orang bilang Belanda masih jauh,” pungkasnya.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

5 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

6 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

6 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

6 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago