Categories: Kapuas Hulu

Pemkab Kapuas Hulu Terima Bantuan Banjir Dari BNI

Pemkab Kapuas Hulu Terima Bantuan Banjir Dari BNI

KalbarOnline, Putussibau – Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu menerima bantuan sembako dari Bank BNI cabang Sintang dan Putussibau. Bantuan untuk korban banjir itu diterima oleh Asisten III Setda Kapuas Hulu Abdullah Sani di Kantor Bupati Kapuas Hulu, Kamis, 7 Oktober 2021.

“Kami ucapkan terima kasih kepada BNI Cabang Sintang dan KPC BNI Putussibau yang sudah peduli dengan korban banjir di Kapuas Hulu ini,” ucapnya.

Kata Abdullah Sani ada 11 kecamatan yang terdampak banjir di Kapuas Hulu. Empat kecamatan di antaranya terdampak cukup parah.

“Banjir ini terjadi dari tanggal 2 hingga 4 Oktober 2021, ini banjir paling besar yang pernah terjadi di Kapuas Hulu,” katanya.

Sani mengatakan, bantuan sembako dari BUMN ini cukup membantu masyarakat. Bantuan dari CSR BNI sebanyak 250 paket dengan total nominal Rp50 juta.

“Ini mohon disalurkan dengan baik oleh BPBD Kapuas Hulu,” katanya.

Sementara Pimpinan BNI Cabang Sintang Dwi Pramudita mengatakan, setiap paket bantuan sembako senilai Rp200 ribu. Total keseluruhan adalah 250 paket dan itu berupa bahan sembako, beras gula dan telur.

“Kami selaku BUMN ikut peduli, khususnya dalam membantu masyarakat,” katanya.

Penyerahan bantuan dari BNI ke Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu disaksikan Kepala BPBD Kapuas Hulu Gunawan, perwakilan Dinas Sosial Kapuas Hulu dan Kepala KPC BNI Putussibau.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

14 mins ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

17 mins ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

26 mins ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

2 hours ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

5 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

5 hours ago