Bupati Sis Tekankan Pentingnya Rendah Hati Dalam Beragama

Bupati Sis Tekankan Pentingnya Rendah Hati Dalam Beragama

KalbarOnline, Pontianak – Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan mengimbau seluruh warga Kapuas Hulu untuk tetap menjaga toleransi agar kehidupan bermasyarakat tetap rukun dan damai. Bupati juga mengajak seluruh elemen bangsa untuk tetap bersikap rendah hati dalam beragama dalam rangka mengatasi radikalisme dan intoleransi.

Menurut Bupati Sis, berbagai keanekaragaman yang dimiliki Indonesia merupakan anugerah Tuhan yang harus diterima dan disyukuri sebagai bentuk pengakuan dan kepatuhan manusia pada kehendak Tuhan.

“Kebhinnekaan itu secara positif harus diterima sebagai bentuk anugerah dari Tuhan. karena augerah dari Tuhan itu kita jangan mengingkari apalagi melawannya, karena kalau kita mengingkari ataupun melawan, berarti kita mengingkari atau melawan kehendak Tuhan itu sendiri,” katanya usai menghadiri Focus Group Discussion (FGD) dan rakor menyikapi berkembangnya sikap intoleransi dan radikalisasi di Kalbar di Hotel Grand Mahkota, Rabu (6/10/2021).

Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan saat menghadiri Focus Group Discussion (FGD) dan rakor menyikapi berkembangnya sikap intoleransi dan radikalisasi di Kalbar di Hotel Grand Mahkota, Rabu (6/10/2021).

“Maka dari itu, mari kita secara aktif mewujudkan keharmonisasi umat beragama dalam rangka meredukasi berkembangnya paham intoleransi pro kekerasan di wilayah provinsi Kalimantan Barat dan memelihara pemberian Tuhan itu sendiri,” katanya.

Radikalisme, kata Bupati, merupakan tindakan yang merusak atau berdampak merusak kelompok masyarakat lainnya di tengah kehidupan bermasyarakat di Indonesia, misalnya perusakan rumah ibadah agama lain.

Sedangkan, intoleransi adalah sikap yang melarang atau tidak membolehkan kelompok lain atau orang lain mengekspresikan hak-haknya, misalnya dilarang melakukan kegiatan yang legal.

“Sebagai contoh, etnis tertentu tidak boleh bekerja di profesi tertentu atau tidak boleh menampilkan budaya etniknya,” katanya.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Soedarso Pontianak Bersiap Terapkan KRIS, Layanan Baru Pengganti Kelas BPJS Kesehatan

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Indonesia akan memulai kebijakan Kelas Rawat Inap Standar (KRIS) secara menyeluruh…

9 mins ago

Pedomani Amanat Pangdam XII, Dandim Putussibau Beri Arahan Jamdan ke Prajurit

KalbarOnline, Putussibau - Dandim 1206/Putussibau, Letkol Inf Nasli  memberikan jam komandan (jamdan) kepada prajurit maupun…

5 hours ago

Program Krisan dan Gertam Cabai TP PKK Kalbar Sabet Penghargaan Tingkat Nasional

KalbarOnline, Surakarta - TP PKK Provinsi Kalimantan Barat berhasil menorehkan prestasi di tingkat nasional, di…

5 hours ago

Sutarmidji Kantongi Rekomendasi PAN Untuk Pilkada Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji menerima rekomendasi resmi dari Partai Amanat Nasional…

7 hours ago

Peduli Dunia Pendidikan, Iriana Jokowi Beri Penghargaan ke Jubaidah

KalbarOnline, Solo - Jubaidah, seorang ibu rumah tangga di Kalbar yang menghabiskan sebagian waktunya untuk…

8 hours ago

Obat Anti Hipertensi Harus Tetap Diminum Seumur Hidup

KalbarOnline, Pontianak – Hari Hipertensi Sedunia diperingati setiap tanggal 17 Mei setiap tahunnya. Hari ini…

10 hours ago