WhatsApp, Instagram, dan Facebook Down

WhatsApp, Instagram, dan Facebook Down

KalbarOnline.com – Layanan media sosial utama termasuk Facebook, Instagram, dan WhatsApp mengalami gangguan besar-besaran pada Senin (4/10) malam. Berdasarkan situs pelacakan, Downdetector gangguan berpotensi berdampak pada puluhan juta pengguna.

Downdetector menunjukkan gangguan terjadi di daerah padat penduduk seperti Washington dan Paris.

Akibat gangguan itu, pengguna yang mencoba mengakses Facebook di area yang terkena dampak disambut dengan pesan: “Ada yang tidak beres. Kami sedang mengerjakannya dan kami akan memperbaikinya secepat kami bisa.”

Gangguan itu diakui oleh Juru Bicara Facebook Andy Stone.

“Kami menyadari bahwa beberapa orang mengalami kesulitan mengakses aplikasi dan produk kami,” kata Andy seperti dikutip dari AFP, Senin (4/10) malam.

Namun, gangguan juga dialami pengguna di Indonesia. Salah satu gangguan disampaikan oleh artis Teuku Wisnu. Melalui akun twiteernya @shireenwisnu17, ia mengatakan telah terjadi gangguan pada WhatsApp.

“WhatsApp aja yang down, Cinta kita jangan…,” katanya seperti dikutip dari akun twitternya, Senin (4/10) malam

Gangguan juga disampaikan oleh artis Jerome Polin melalui akun twitternya @JeromePolin

“HAHAHAHA kalo medsos lain error fix org org pada lari ke twitter,” tulisnya.

“Whatsapp kamu error atau ga error juga sama aja gak ada chat kan?,” tulisnya lagi.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Klarifikasi Kodam Tanjungpura Soal Berubahnya Berat Barang Bukti Sabu dari 25,4 Kg Jadi 21,2 Kg

KalbarOnline, Kubu Raya - Pangdam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan mengungkapkan, ada perubahan berat bruto…

1 hour ago

Kodam Tanjungpura Serahkan Barang Bukti 21,2 Kg Sabu ke BNN

KalbarOnline, Kubu Raya - Panglima Kodam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan memimpin prosesi penyerahan barang…

1 hour ago

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

4 hours ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

4 hours ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

5 hours ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

6 hours ago