Categories: Ketapang

Pemkab Serahkan Bantuan Kemendikbud untuk SMP dan SMA di Ketapang

Pemkab Serahkan Bantuan Kemendikbud untuk SMP dan SMA di Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Mewakili Bupati, Plh Sekda Ketapang Marwan Noor menyerahkan paket bantuan berupa fasilitas teknologi dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi kepada sekolah SMP dan SMA di wilayah Kabupaten Ketapang tahun anggaran 2021 di Pendopo Bupati Ketapang, Jumat, 1 Oktober 2021.

Bupati, melalui Asisten II Setda Ketapang menyambut baik dan gembira serta menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan kepada Kemendikbudristek yang menyediakan program bantuan perlengkapan TIK untuk sekolah.

“Bantuan peralatan TIK ini akan sangat berarti bagi sekolah-sekolah kami, guna mendukung kegiatan pembelajaran maupun kegiatan asesmen nasional,” katanya.

Marwan juga menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten Ketapang berkomitmen untuk terus meningkatkan inovasi dan porsi anggaran pendidikan guna meningkatkan kualitas sekolah dan kualitas pembelajaran.

“Hal ini kami lakukan guna mendukung kebijakan pendidikan “Merdeka Belajar”, yang digulirkan oleh Mendikbud Nadiem,” ucapnya.

Lebih lanjut dikatakan Marwan, program Merdeka Belajar akan menjadi arah pembelajaran kedepan yang berfokus pada meningkatkan kualitas sumber daya manusia.

“Program tersebut sejalan dengan misi ketiga Pemerintah Kabupaten Ketapang yaitu pembangunan sumber daya manusia yang memiliki daya saing,” jelasnya.

Marwan berpesan kepada Kepala Dinas Pendidikan beserta jajaran serta para Kepala Sekolah agar melakukan penyelarasan dan pemutahiran kurikulum dan juga melakukan inovasi pembelajaran, meningkatkan pemenuhan dan peningkatan profesionalitas guru dan tenaga pendidikan, melakukan standarisasi sarana dan prasarana utama TIK dan pembelajaran, dan membangun kemitraan sekolah dengan dunia usaha dan industri terutama dalam mengatasi blank spot.

“Saya harap hal-hal tersebut dibuat secara terencana dan terukur pencapaiannya sehingga kita dapat mempercepat peningkatan sumber daya manusia guna mempersiapkan generasi muda ketapang yang berkualitas dan memiliki daya saing,” katanya.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Nama Bank Kalbar Kembali Getarkan Kancah Nasional Lewat Event Top CSR Awards 2024

KalbarOnline, Pontianak - Kawasan Mega Kuningan Jakarta menjadi saksi kembali bergemanya nama Bank Kalbar di…

3 hours ago

Walhi Kalbar Pertanyakan Kehadiran Negara Soal Perusakan Lahan Gambut

KalbarOnline, Pontianak - Wahana Lingkungan Hidup (Walhi) Kalimantan Barat secara tersirat mempertanyakan kehadiran negara dalam…

4 hours ago

Kapal Ikan BAU Terbakar di Muara Pemangkat

KalbarOnline, Sambas - Sebuah kapal ikan, Bintang Agrindo Utama (BAU) GT 98, terbakar di Muara…

4 hours ago

PWI Kalbar Dukung Komitmen Pelaksanaan PPDB Tahun 2024

KalbarOnline, Pontianak - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalbar ikut berpartisipasi dalam penandatanganan komitmen bersama…

7 hours ago

Begini Kronologi Kecelakaan Maut Bus PT Cargill yang Tewaskan Pengendara Motor di Marau

KalbarOnline, Ketapang - Seorang saksi mata mengungkapkan bagaimana kecelakaan lalu lintas yang melibatkan bus sekolah…

12 hours ago

Ini Daftar 65 Anggota Dewan Kalbar Terpilih Hasil Pemilu 2024

KalbarOnline, Pontianak - KPU Provinsi Kalbar telah menetapkan sebanyak 65 Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah…

13 hours ago