Categories: Ketapang

Bupati Martin Letakan Batu Pertama Pusdiklat dan Sekolah Minggu Budha Ketapang

Bupati Martin Letakan Batu Pertama Pusdiklat dan Sekolah Minggu Budha Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Bupati Ketapang Martin Rantan menghadiri peletakan batu pertama pembangunan Pusdiklat dan Sekolah Minggu Budha (SMB) Cahaya Kasih Maitreya Ketapang di Jalan Lingkar Kota Ketapang, Kamis, 30 September 2021.

Bupati Ketapang dalam sambutannya mengatakan bahwa membangun sebuah bangunan bukanlah perkara yang mudah dan memerlukan bantuan dana yang banyak.

“Akan tetapi yang paling penting dari itu bagaimana kita bekerjasama dalam mewujudkan keharmonisan dalam kerukunan hidup beragama di Kabupaten Ketapang,” ujarnya.

Bupati turut menanggapi mengenai bantuan pembangunan Pusdiklat dan SMB oleh Pemerintah Kabupaten Ketapang. Sejatinya, kata Bupati, jika sudah ada proposal yang masuk ke bagian Kesra Setda akan ditindaklanjuti, namun akan disesuaikan dengan anggaran Pemerintah Kabupaten Ketapang.

“Pembinaan dan pembangunan di bidang agama ini mempunyai kedudukan dan peranan yang sangat penting sebagai bagian integral dari upaya meletakkan landasan moral dan spiritual yang kokoh bagi keberhasilan pelaksanaan pembangunan nasional dan daerah,” katanya.

Martin mengimbau kepada seluruh pihak baik kepada lembaga-lembaga pemerintah maupun swasta yang terkait untuk tetap mendukung pembangunan Pusdiklat dan Sekolah Minggu Buddha (SMB) Cahaya Kasih Maitreya Ketapang sampai dengan selesai.

“Selaku Bupati Ketapang saya pastikan bahwa jajaran pemerintah Kabupaten Ketapang mendukung dan siap membantu pembangunan ini,” katanya.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

7 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

7 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

7 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

7 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

11 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

14 hours ago