Categories: Ketapang

2.962 Peserta Seleksi CPNS Ketapang 2021 Jalani Tes SKD

2.962 Peserta Seleksi CPNS Ketapang 2021 Jalani Tes SKD

Kalbaronline, Ketapang – Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kabupaten Ketapang tahun 2021 telah memasuki hari keempat, Selasa (28/9/2021).

Kegiatan SKD berlangsung di gedung Diklat Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Ketapang.

Kepala Bidang (Kabid) Pengadaan dan Mutasi ASN BKPSDM Kabupaten Ketapang, Endo mengatakan kalau peserta SKD CPNS tahun ini diikuti oleh 2.962 peserta, sementara formasi yang dibutuhkan hanya 291 orang.

“Formasi yang dibutuhkan tahun ini lebih banyak dari tenaga kesehatan,” ujarnya, Selasa (28/9/2021) siang.

Endo menyebutkan kalau setelah peserta mencapai nilai ambang batas atau passing grade tidak serta merta lolos. Namun akan dilakukan perangkingan kembali. Hanya peserta yang mendapat rangking tiga besar yang berhak mengikuti test selanjutnya.

“Peserta yang lolos passing grade pada posisi tiga besar per formasi yang yang berhak mengikuti seleksi kompetensi bidang yang diakan dijadwalkan nanti,” papar Endo.

Ia menambahkan kalau test SKD CPNS Kabupaten Ketapang masih akan dilaksanakan hingga 7 Oktober 2021. Setelah itu akan dilanjutkan dengan test bagi peserta Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) non guru.

“Pemerintah Kabupaten Ketapang akan menerima PPPK non guru sebanyak 88 orang. Sementara yang akan mengikuti test sebanyak 94 orang,” tandasnya.

Adi Liang Chi

Leave a Comment
Share
Published by
Adi Liang Chi

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

2 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

2 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

2 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

3 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

6 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

10 hours ago