Categories: Ketapang

Sekda Dorong OPD Jadi Orang Tua Asuh UMKM di Ketapang

Sekda Dorong OPD Jadi Orang Tua Asuh UMKM di Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Mewakili Bupati Ketapang Sekretaris Daerah Ketapang Alexander Wilyo menghadiri peluncuran Lima Akar Penyangga UMKM Tanah Kayong, Sabtu, 25 September 2021 yang digelar di Kampus Politeknik Kabupaten Ketapang.

Dalam sambutannya, Sekda mengatakan bahwa Undang-undang nomor 20 tahun 2008 telah mengatur semua hal yang berkenaan dengan pengembangan usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM), mulai dari kriteria, aspek perizinan serta bagaimana peran serta pemerintah pusat dan daerah dalam pemberdayaan usaha mikro.

“Pemerintah berkewajiban menentukan peruntukkan tempat usaha yang meliputi pemberian lokasi dipasar, sentra industri, lokasi pertanian rakyat, lokasi yang wajar bagi pedagang kaki lima dan lokasi lainnya,” katanya.

Sekda menyampaikan, keberadaan UMKM di Ketapang sangatlah penting lantaran UMKM mendorong percepatan pencapaian Pemerintah Kabupaten Ketapang yakni memperkokoh landasan perekonomian masyarakat.

“Saya mendukung pengembangan UMKM yang ada di Kabupaten Ketapang. Selanjutnya saya mendorong agar para dinas terkait, pelaku bisnis, pengusaha besar, bank swasta maupun bank pemerintah, Politeknik Negeri Ketapang agar dapat memberikan bimbingan bantuan dan menjadi orang tua asuh bagi pengembangan UMKM di Ketapang,” tegas Sekda.

“Berikan sentuhan teknologi dan inovasi baik dari bentuk produk maupun dalam pengemasan produk/packing, lakukan strategi branding sehingga UMKM Ketapang dapat naik kelas dan mampu menembus pasar lokal regional bahkan Internasional,” pungkasnya.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

3 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

7 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

9 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

9 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

9 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

9 hours ago