Categories: Ketapang

Danramil Sungai Laur Pantau dan Awasi TMMD ke-112 di Desa Riam Bunut

Danramil Sungai Laur Pantau dan Awasi TMMD ke-112 di Desa Riam Bunut

KalbarOnline, Ketapang – Pj Danramil 1203-05/Sungai Laur Peltu Ahmad Kondori terus melakukan pemantauan dan pengawasan terhadap pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-112 Kodim 1203/Ktp yang dilaksanakan di wilayah kerjanya di Desa Riam Bunut, Kecamatan Sungai Laur, Kabupaten Ketapang, Senin, 20 September 2021.

“Sebagai pengawas pada sasaran fisik dan non fisik program TMMD, setiap harinya saya cek setiap perkembangannya serta kebutuhan materiil yang digunakan, yang kemudian dilaporkan kepada Pasiter Kodim 1203/Ktp tentunya ini bertujuan agar kebutuhan materiil dapat terdistribusi dengan cepat sesuai yang diperlukan di lokasi,” kata Peltu Ahmad Kondori.

Terkait kegiatan Komsos, Satgas TMMD Reguler ke-112 Kodim 1203/Ktp harus menjalin hubungan yang baik dengan warga setempat, untuk itu dia berharap rekan-rekan prajurit untuk selalu berkoordinasi segala sesuatunya dengan Babinsa setempat.

“Karena Babinsa lebih paham dengan masyarakat binaanya,” jelasnya.

Sebaliknya, kata dia, Babinsa harus memberi informasi serta memperkenalkan tatanan kehidupan masyarakat setempat serta adat istiadat kepada Satgas TMMD Reguler ke-112 Kodim 1203/Ktp.

“Sehingga dalam melakukan komsos berjalan baik,” tegas Danramil.

Menurutnya, dengan menjaga komunikasi yang baik dan menghormati adat istiadat masyarakat setempat, kegiatan TMMD ini sepenuhnya akan mendapat dukungan dari segala komponen masyarakat setempat.

“Sehingga akan mendapat hasil yang maksimal dan selesai tepat waktu,” tandasnya. (Pendim 1203)

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

KSDA Kalbar dan BTN Gunung Palung Tangani Kemunculan Orang Utan di Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Bermula dari beredarnya informasi di salah satu media sosial terkait adanya…

4 hours ago

Kadis Kesehatan Ajak Nakes Peran Aktif Turunkan AKI/AKB dan Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) Provinsi Kalimantan Barat, Erna Yulianti mengajak para tenaga…

4 hours ago

Pekan Gawai Dayak ke 38 Siap Digelar

KalbarOnline, Pontianak - Jelang Pelaksanaan Pekan Gawai Dayak (PKD) ke XXXVIII (38) Tahun 2024, Penjabat…

4 hours ago

Lepas Peserta Lomba HKG PKK ke-52 Tingkat Nasional, Kalbar Optimis Pasti Juara

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson didampingi Pj Ketua Tim Penggerak PKK…

4 hours ago

Pimpin Apel Senin Pagi, Pj Sekda Zulkarnain Tekankan Soal Kedisiplinan ASN

KalbarOnline, Pontianak – Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pontianak Zulkarnain menekankan kedisiplinan Aparatur Sipil Negara…

4 hours ago

Inflasi Kota Pontianak Capai 2,77 Persen

KalbarOnline, Pontianak – Angka inflasi Kota Pontianak kini mencapai 2,77 persen. Pj Wali Kota Pontianak,…

4 hours ago