Categories: BisnisSerbaneka

Wajib Tahu! Ini Pentingnya Membuat Catatan Keuangan untuk Milenial

Bagi generasi milenial membuat catatan keuangan barangkali terdengar asing dan terkesan seperti pekerja kantoran. Sebab, umumnya yang membuat catatan seperti ini adalah bagian keuangan dalam perusahaan besar. Padahal, pentingnya membuat catatan keuangan untuk milenial jangan sampai dianggap sepele.

Apabila dari generasi ini telah terbiasa membuat catatan keuangan secara rutin, tentu ke depannya akan terbiasa dan mudah diterapkan saat berada di tempat kerja. Di samping itu, generasi milenial juga akan lebih melek terhadap kondisi finansialnya di masa depan.

Alasan Pentingnya Membuat Catatan Keuangan Untuk Milenial

Membuat catatan keuangan secara rinci pada dasarnya tidak hanya dilakukan oleh perusahaan atau pemilik bisnis saja. Catatan keuangan juga diperlukan oleh personal , utamanya generasi milenial dengan tujuan tertentu. Berikut alasan pentingnya membuat catatan keuangan untuk milenial;

  1. Mengetahui Jumlah Pemasukan dan Pengeluaran Sehari-hari

Generasi milenial terkadang acuh tak acuh untuk urusan yang satu ini. Mengabaikan jumlah pemasukan dan pengeluaran yang dilakukan sehari-hari. Akibatnya, ketika keuangan mengalami minus, mulai kebingungan mencari faktor apa yang menyebabkan hal tersebut bisa terjadi. Berbeda jika mencatat setiap transaksi yang dilakukan secara detail, akan memudahkan melacak manakala merasa ada yang tidak beres dengan kondisi finansial.

  1. Mengontrol Keuangan dengan Baik

Membuat catatan keuangan bagi milenial akan memberikan banyak dampak positif. Salah satunya adalah dapat mengontrol keuangan dengan baik dan tepat sasaran. Umumnya generasi milenial yang memiliki sumber pendapatan lebih akan cenderung boros dalam melakukan pengeluaran.

Ketika terus berlanjut akan tidak sadar apabila pengeluaran yang dilakukan telah melebihi batas. Oleh sebab itu, dengan dibuatnya catatan keuangan akan tahu pengeluaran apa saja yang dilakukan dan dapat berhenti saat jumlahnya akan melebihi batas pemasukan.

  1. Dapat Merencanakan Investasi

Pentingnya membuat catatan keuangan bagi milenial juga bermanfaat untuk membuat rencana investasi di masa depan. Mencatat pemasukan dan pengeluaran saja tidak cukup. Generasi milenial yang cerdas sudah seharusnya menyisihkan sebagian pendapatannya untuk investasi untuk masa depan.

Tips Membuat Catatan Keuangan yang Benar

Setelah mengetahui tentang pentingnya membuat catatan keuangan, generasi milenial juga wajib tahu tentang tips jitu membuat catatan keuangan yang baik dan benar. Simak ulasan di bawah ini;

  1. Catat Setiap Transaksi yang Dilakukan

Tidak hanya pemasukan saja yang harus dicatat secara rutin, yang paling penting adalah mencatat pengeluaran proses transaksi. Banyak diantara milenial yang lalai, jarang mencatat pengeluaran sehingga keuangan bisa mengalami defisit tanpa disadari.

  1. Batasi Jumlah Pengeluaran

Agar keuangan tidak jebol setiap bulannya, batasi setiap jumlah pengeluaran yang dilakukan. Bukan hanya untuk mengontrol catatan keuangan saja, tapi rutinitas ini juga baik untuk menjaga stabilitas kondisi finansial.

  1. Sisihkan Penghasilan Untuk Investasi

Catatan keuangan itu penting, tapi investasi juga tidak kalah penting. Maka dari itu, generasi milennial wajib menyisihkan sebagian pendapatannya untuk investasi masa depan. Investasi bisa beragam bentuknya, mulai dari tabungan, deposito, saham atau investasi properti.

  1. Buat Rekening Tabungan

Untuk memudahkan milenial dalam menyisihkan pendapatannya, membuka rekening tabungan adalah salah satu pilihan menarik. Rekening ini bisa dibuka di bank negeri atau swasta. Sekarang bahkan lebih praktis karena banyak aplikasi keuangan yang menawarkan rekening tabungan online yang lebih mudah, cepat dan efisien.

Rekomendasi terbaru untuk pembukaan rekening ini adalah melalui aplikasi Senyumku. Aplikasi ini juga membantu generasi milenial dalam melakukan catatan keuangan  agar lebih mudah dan praktis karena bisa diakses melalui smartphone kapanpun dan dimanapun. Bagi Anda yang tertarik, bisa mengunjungi situsnya di senyumku.com atau mengunduh aplikasinya di Google Play.

Sekilas tentang aplikasi senyumku yang perlu Anda tahu bahwa Senyumku merupakan salah satu produk PT Bank Amar Indonesia Tbk. yang sudah diawasi oleh lembaga independen Otoritas Jasa Keuangan atau OJK. Bukan hanya itu, Senyumku merupakan aplikasi perbankan digital inovatif yang akan membantu Anda dalam urusan menabung, bertransaksi, serta mengatur keuangan lebih cerdas.

Nah, Senyumku buat generasi milennial pastinya akan sangat membantu. Tidak hanya cerdas dalam urusan teknologi, milennial juga harus melek urusan perbankan supaya masa depan lebih cerah. Selamat mencoba dan wujudkan bebas finansial dengan cara Anda bersama aplikasi Senyumku.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

1 hour ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

1 hour ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

1 hour ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

2 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

6 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

17 hours ago