Categories: Sekadau

Kapolres Sekadau Pimpin Lat Pra Operasi Patuh Kapuas, Ini Arahannya

Kapolres Sekadau Pimpin Lat Pra Operasi Patuh Kapuas, Ini Arahannya

KalbarOnline, Sekadau – Selama 14 hari terhitung mulai tanggal 20 September hingga 3 Oktober 2021, Polres Sekadau akan melaksanakan operasi Kepolisian dengan sandi Patuh Kapuas 2021.

Sedangkan Lat Pra Ops diselenggarakan untuk menentukan langkah dan penyamaan persepsi maupun prosedur atau cara bertindak di lapangan selama 14 hari pagelaran operasi Patuh Kapuas 2021.

Memimpin Lat Pra Ops, Kapolres Sekadau AKBP K. Tri Panungko menghendaki personel yang terlibat dalam operasi dapat melaksanakan kewajiban sesuai satuan tugas masing-masing.

“Dalam hal ini, satgas deteksi, preemtif, preventif, gakkum maupun ban ops dapat lebih memahami tugasnya melalui Lat Pra Ops sekarang ini,” kata Kapolres Sekadau, Senin 20 September 2021.

Disampaikan kembali oleh Kapolres mengenai tujuan operasi dalam rangka meningkatkan kamseltibcarlantas serta disiplin protokol kesehatan dalam mencegah penyebaran Corona Virus Disease (Covid-19).

“Selama pelaksanaan operasi, terus berikan edukasi dan pemahaman kepada masyarakat untuk mematuhi apa yang menjadi sasaran, target maupun tujuan operasi,” imbaunya.

Kapolres juga menghendaki agar selama 14 hari masa operasi, personel bertindak secara humanis di lapangan demi tercapainya tujuan utama operasi Patuh Kapuas 2021.

“Jangan bertindak arogan. Hal itu justru memicu komplain masyarakat dan secara tidak langsung akan menghambat hasil yang ingin dicapai dalam operasi,” jelas Kapolres Sekadau.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Aming Coffee Buka Cabang di Terminal 2D Soetta

KalbarOnline, Pontianak - Kabar gembira bagi pecinta kopi Aming. Kini Aming Coffee membuka cabang di…

33 mins ago

Pemkot Pontianak Canangkan Intervensi Serentak Stunting dan Jambore Kader Posyandu

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak berkomitmen melakukan aksi sepuluh langkah sebagai upaya menekan…

39 mins ago

Kenali Indeks Glikemik Bahan Makanan, Cegah Kenaikan Gula Darah

KalbarOnline, Pontianak - Indeks Glikemik (IG) adalah indikator seberapa cepat makanan yang mengandung karbohidrat mempengaruhi…

54 mins ago

Raih WTP ke-13 kalinya, Pj Wako Minta Tingkatkan Kualitas Laporan Keuangan

KalbarOnline, Pontianak - Untuk ke-13 kalinya Kota Pontianak menyandang opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari…

58 mins ago

Upaya Entaskan Kemiskinan, Pemkot Kembali Gelar Operasi Pasar Murah

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak akan kembali menggelar operasi pasar murah di seluruh…

1 hour ago

Ekspedisi Rupiah Berdaulat, Perkokoh Fondasi Ekonomi Nasional

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak mendukung Program Ekspedisi Rupiah Berdaulat (ERB) yang digagas…

1 hour ago