Categories: Melawi

Tingkatkan Disiplin Prokes, Polres Melawi Launching Mobil Masker

Tingkatkan Disiplin Prokes, Polres Melawi Launching Mobil Masker

KalbarOnline, Melawi – Untuk meningkatkan kesadaran masyarakat Kabupaten Melawi terhadap protokol kesehatan (prokes), Polres Melawi melaunching mobil masker, Jum’at, 17 September 2021.

Kapolres Melawi AKBP Sigit EN mengatakan, pandemi Covid-19 belum berakhir, maka tidak boleh lengah dan abai dalam mematuhi prokes.

“Setelah dilepas, mobil-mobil dinas milik Polres Melawi dengan stiker mobil masker ini akan melakukan pembagian masker secara gratis dan masif kepada masyarakat,” ujar Kapolres AKBP Sigit, Sabtu, 18 September 2021.

Menurut Kapolres, mobil masker ini membagikan masker secara gratis, tujuannya selain mengingatkan kepada masyarakat perihal pendisiplinan prokes di masa pandemi dan tentunya guna mencegah penyebaran covid-19 di Melawi.

Kapolres mengungkapkan, keberadaan mobil masker ini untuk mendukung kelancaran Operasi Yustisi dalam rangka penindakan disiplin prokes di wilayah Kabupaten Melawi.

Dikatakannya, mobil masker ini setiap harinya akan beroperasi di sejumlah titik keramaian, seperti di depan pasar dan tempat keramaian lainnya, disertai dengan upaya edukasi disiplin prokes ke masyarakat.

Kapolres berharap, melalui program ini  upaya menekan penyebaran Covid-19 melalui prokes bisa teratasi, sehingga virus Covid-19 bisa semakin berkurang.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Kota Pontianak Siap Meriahkan Rakernas APEKSI XVII di Balikpapan

KalbarOnline, Pontianak – Kota Pontianak akan turut berpartisipasi memeriahkan acara tahunan Rapat Kerja Nasional (Rakernas)…

2 hours ago

Dua Kampung Wisata di Pontianak Masuk Nominasi ADWI 2024

KalbarOnline, Pontianak - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI telah mengumumkan sedikitnya 500 desa…

2 hours ago

Pulang Beli Pulsa, Gadis Remaja di Pontianak Timur Dicabuli Pemilik Bengkel

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pemilik bengkel berinisial A (46 tahun) di Jalan Tanjung Raya 2,…

6 hours ago

IKA Unhas Kalbar: Kolaborasi untuk Negeri

KalbarOnline, Pontianak - Ikatan Keluarga Alumni Universitas Hasanuddin  (IKA Unhas) Provinsi Kalimantan Barat bakal menggelar…

7 hours ago

Bupati Fransiskus Ungkap Baru 53 Desa di Kapuas Hulu yang Sudah Deklarasi Stop ODF

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, dari 278 desa dan 4…

23 hours ago

Tanah Longsor Landa Kabupaten Landak, Jalan Ngabang – Serimbu Sempat Terputus

KalbarOnline, Landak - Tingginya intensitas hujan di Kabupaten Landak dalam beberapa hari terakhir ini telah…

23 hours ago