Categories: Kapuas Hulu

Bupati Sis Imbau Desa Selaraskan Program Pembangunan dengan Kapuas Hulu Hebat

Bupati Sis Imbau Desa Selaraskan Program Pembangunan dengan Kapuas Hulu Hebat

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan membuka Bimbingan Teknis (Bimtek) peningkatan kapasitas Kades, Aparatur Desa dan BPD yang dilaksanakan di gedung MABM, Putussibau Selatan, Kapuas Hulu, Selasa, 14 September 2021.

Dalam kesempatan itu Bupati Sis menekankan agar para peserta mengikuti bimbingan teknis dengan baik dan benar. Betul-betul mendengar apa yang menjadi arahan dari para narasumber.

“Karena ini berkaitan dengan pengelolaan dana desa,” pesannya.

Belakangan ini kata Bupati Sis, sering terjadi kesalahan atau masalah administrasi, sebab itu dirinya berharap dengan adanya bimbingan teknis yang digelar oleh APDESI dan DPMD bisa bermanfaat dan membantu para perangkat desa.

“Khususnya dalam mengelola keuangan desa itu sendiri,” katanya.

Bupati Sis turut mengimbau agar Kepala Desa dapat menyelaraskan program pembangunan sesuai dengan visi misi daerah Kapuas Hulu saat ini dalam rangka mewujudkan Kapuas Hulu HEBAT.

“Kita wujudkan bersama Kapuas Hulu yang harmonis, enerjik, berdaya saing, amanah dan terampil,” tutupnya.

Turut hadir Kepala DPMD Kapuas Hulu Alpiansyah dan Ketua APDESI Kapuas Hulu Basuki, para pengurus APDESI Kapuas Hulu, para Kades dan BPD se-Kapuas Hulu.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

42 mins ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

47 mins ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

57 mins ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

19 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

22 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

24 hours ago