Categories: Melawi

Tes Seleksi Kompetensi PPPK di Melawi, Dua Peserta tak Hadir

Tes Seleksi Kompetensi PPPK di Melawi, Dua Peserta tak Hadir

KalbarOnline, Melawi – Pada hari pertama pelaksanaan tes seleksi kompetensi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2021 di SMKN 1 Nanga Pinoh, Kabupaten Melawi, dua orang peserta tidak hadir, Senin (13/9/2021).

Seleksi ujian PPPK itu pun langsung dipantau Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Melawi Paulus didampingi Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Kadisdikbud) Kabupaten Melawi Joko Wahyono.

Adapun pelaksanaan seleksi PPPK tersebut berlangsung di dua lokasi yakni di SMKN 1 dan SMAN 1 Nanga Pinoh. Tiba di lokasi, Sekda dan Kadisdikbud meninjau masing-masing ruangan yang telah disediakan.

Seleksi PPPK ini dilaksanakan dengan protokol kesehatan ketat, para peserta diwajibkan membawa dan menunjukkan surat keterangan hasil swab negatif, sebagai upaya untuk meminimalisir potensi penyebaran Covid-19 saat seleksi dilaksanakan.

Ditemui usai peninjauan, Sekda Paulus menyampaikan proses pelaksanaan seleksi PPPK hari pertama ini berjalan dengan lancar.

“Semoga sampai selesai nanti pelaksanaan berjalan lancar tidak ada gangguan, sinyal bagus, listrik tak padam dan tidak ada banjir. Pokoknya doa dan harapan kita berjalan lancar dan maksimal,” harapnya.

Kadisdikbud Melawi, Joko Wahyono, menjelaskan, seleksi ini berlangsung selama lima hari kedepan mulai tanggal 13 hingga 17 September 2021. Ada 962 yang terdaftar mengikuti seleksi PPPK 2021.

Joko menuturkan, ujian hari pertama dengan dua sesi memakai tiga ruangan kelas di SMKN 1 Nanga Pinoh dilengkapi dengan peralatan komputer. Peserta hari pertama ini berjumlah 180 orang.

Lebih lanjut dikatakan, dari jumlah peserta ini dilaporkan dua orang tidak hadir tanpa keterangan, satu orang tidak dapat menunjukkan hasil swab dan satu orang dinyatakan positif Covid-19.

“Bagi mereka yang belum ikut seleksi hari pertama ini masih bisa ikut pada ujian susulan tanggal 18 September 2021 atau seleksi tahap dua pada bulan Oktober 2021 mendatang,” ujar Joko.

“Saya berharap tidak terjadi kendala agar tidak menganggu jalannya ujian, tentu internet harus stabil mengingat test CAT bersifat online. Serta kepada seluruh peserta seleksi PPPK bisa mengikuti test ini dengan tertib, lancar serta mendapatkan hasil yang sesuai dengan yang diharapkan,” harapnya.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

1 hour ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

2 hours ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

2 hours ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

3 hours ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

6 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

6 hours ago