Categories: Melawi

Cegah Karhutla, Polisi Imbau Warga Tak Buka Lahan Dengan Membakar

Cegah Karhutla, Polisi Imbau Warga Tak Buka Lahan Dengan Membakar

KalbarOnline, Melawi – Kepolisian Sektor (Polsek) Ella Hilir Polres Melawi, mengingatkan masyarakat untuk tidak membuka lahan dengan cara membakar hutan, untuk menghindari terjadi kebakaran.

Kapolsek Ella Hilir Iptu Widaya menyampaikan agar masyarakat berpartisipasi dan mendukung program pemerintah untuk mencegah kebakaran hutan dan lahan (karhutla) dengan tidak membuka lahan dengan cara membakar.

“Selain melanggar aturan perundangan-undangan, membuka lahan dengan cara membakar merupakan perbuatan merusak lingkungan serta mendatangkan mudarat bagi orang lain,” kata Iptu Widaya, Kamis (9/9/2021).

Dia menjelaskan, bahwa pihaknya melalui Bhabinkamtibmas gencar melaksanakan kegiatan pre emtif dan preventif dalam rangka Operasi Bina Karuna II Kapuas 2021, berupa melaksanakan patroli ke daerah daerah yang rawan terjadi kebakaran hutan dan lahan.

Dia mengingatkan, pencegahan karhutla harus dilakukan bersama-sama semua elemen masyarakat, sehingga karhutla bisa terhindari.

Selain tidak membuka lahan dengan cara membakar, tambahnya, aktivitas lain yang mengundang kebakaran juga harus dicegah, seperti membuang rokok sembarangan di kawasan hutan.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Cari Duit Untuk Judi Online, Pasangan Sejoli Ini Malah Mencuri di Swalayan

KalbarOnline, Kubu Raya - Demi mendapatkan uang untuk bermain judi online, pasangan siri di Pontianak…

47 mins ago

Romi Wijaya Ikuti RUPSLB BPD Kalbar Tahun 2024

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya mengikuti Rapat Umum Pemegang Saham Luar…

49 mins ago

Tips Penggunaan Antibiotik yang Tepat

KalbarOnline, Pontianak - Penyakit infeksi masih menjadi salah satu masalah kesehatan masyarakat Indonesia yang sering…

1 hour ago

Pameran Seni Merawat Ingatan Warga, Rekomendasi Gallery Date untuk Libur Panjang di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pameran Seni "Merawat Ingatan Warga" bisa menjadi salah satu pilihan untuk menikmati…

1 hour ago

Ani Sofian Dorong Perempuan Lebih Berperan dalam Pembangunan Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menilai peran perempuan dalam pembangunan masih…

1 hour ago

Ketua POPTI Kalbar Jadi Pembicara Nasional Hari Talasemia Sedunia 2024

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Perhimpunan Orangtua Penderita Talasemia Indonesia (POPTI) Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar), Windy…

6 hours ago