Categories: Melawi

Melawi Dikepung Banjir, Pedagang Pasar Jualan di Bahu Jalan

Melawi Dikepung Banjir, Pedagang Pasar Jualan di Bahu Jalan

KalbarOnline, Melawi – Selain menggenangi pemukiman warga, banjir yang terjadi di Kabupaten Melawi, juga merendam areal dalam pasar tradisional di Jalan Markasan Kota Nanga Pinoh, Selasa (7/9/2021).

Akibatnya, para pedagang tidak dapat menggunakan lapak mereka untuk berjualan.

Puluhan pedagang kini menggelar dagangan di jalan utama Kota Nanga Pinoh kawasan Tugu Juang. Akibatnya, situasi lalu lintas di jalan tersebut macet.

Suherman (45), salah satu pedagang sayur mayur di Jalan Markasan ini mengaku tak bisa berjualan di area pasar, lantaran air masih merendam mencapai 60 sentimeter.

“Akibat pasar terendam banjir luapan sungai Melawi dan Sungai Pinoh ini, kami terpaksa keluar dari area pasar guna mencari tempat yang aman dari genangan banjir agar tetap bisa berjualan,” kata Suherman, Selasa (7/9/2021).

Menurut Suherman, kondisi debit air di lokasi pasar itu kini memang berangsur surut. Bila air sudah mengering, ia pun beserta sejumlah pedagang lainnya akan kembali berjualan di area pasar.

Dia mengatakan, setiap tahun bencana banjir melanda area pasar, mereka pindah ke jalan raya ini, karena lokasi ini lebih aman dan lebih tinggi.

“Kita berharap luapan air sungai secepatnya surut, sehingga pedagang di pasar Jalan Markasan dapat kembali beraktivitas normal,” harapnya.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Pj Bupati Romi Wijaya Sampaikan Capaian Nilai MCP Kayong Utara 2023

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menyampaikan bahwa pencapaian nilai Monitoring Center…

2 hours ago

Berkedok Cafe, Warga Kedamin Hulu Tolak dan Minta Cabut Izin THM

KalbarOnline, Putussibau - Warga di RT 015/RW 005 Kedamin Hulu, Kelurahan Kedamin Hulu, Kecamatan Putussibau…

2 hours ago

Polres Sambas Tangkap Seorang Perempuan Pengedar Sabu

KalbarOnline, Sambas – Polres Sambas menangkap satu orang perempuan pelaku pengedar narkotika jenis sabu di…

3 hours ago

Pria Kubu Raya Ini Cabuli Anak Bawah Umur dan Merekamnya untuk Koleksi

KalbarOnline, Kubu Raya - Seorang pria asal Kabupaten Kubu Raya berinisial AF (32 tahun) ditangkap…

3 hours ago

Representasi Anak Muda di Pilwako Pontianak, Dokter Akbar Rahmad Putra Daftar ke PKB

KalbarOnline.com - Figur muda bakal calon Wali Kota Pontianak Akbar Rahmad Putra terus menggalang kekuatan…

4 hours ago

Polres Landak Gelar Pemusnahan Barang Bukti Hasil Operasi Pekat Kapuas 2024

KalbarOnline, Landak - Polres Landak menggelar press release dan pemusnahan barang bukti hasil Operasi Pekat…

10 hours ago