Categories: Ketapang

Sekda Ajak ASN Pemkab Ketapang Tingkatkan Kinerja

Sekda Ajak ASN Pemkab Ketapang Tingkatkan Kinerja

KalbarOnline, Ketapang – Sekretaris Daerah Kabupaten Ketapang Alexander Wilyo mengajak aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Ketapang agar bekerja profesional sehingga tercipta Ketapang yang lebih baik guna mewujudkan visi dan misi Bupati Ketapang yaitu Ketapang maju menuju masyarakat sejahtera.

Hal itu ia sampaikan saat memimpin rapat evaluasi kinerja ASN di lingkungan Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten Ketapang bersama para Asisten, Staf ahli, Kabag dan Kasubbag di ruang rapat utama Kantor Bupati Ketapang, Rabu, 1 September 2021.

“Oleh karena itu saya mohon dukungan dari para Asisten, Staf Ahli, para Kabag, Kasubbag dan seluruh staff yang berada di lingkungan Sekretariat Pemerintah Kabupaten Ketapang ini,” katanya.

Lebih lanjut, Alexander Wilyo menegaskan kepada para peserta rapat agar ketika terjadi suatu permasalahan dalam pekerjaan agar dapat diselesaikan bersama.

“Bekerjalah secara profesional dan harmonis sesuai dengan pekerjaan dan tupoksi masing-masing,” tegasnya.

Alexander Wilyo juga minta kepada Kabag Prokopim agar pemberitaan di media lebih ditingkatkan lagi sehingga masyarakat dapat mengetahui informasi terbaru dari apa yang telah dilakukan Pemkab Ketapang.

“Prokopim merupakan corong informasi Pemerintah Daerah Kabupaten Ketapang untuk masyarakat, jadi mari tingkatkan lagi kinerja kita,” tandasnya. (Adi LC)

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

4 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

4 hours ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

5 hours ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

5 hours ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

15 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

19 hours ago