Categories: Melawi

Bupati Melawi Ajak Generasi Muda Amalkan Pancasila Seutuhnya

Bupati Melawi Ajak Generasi Muda Amalkan Pancasila Seutuhnya

KalbarOnline, Melawi – Bupati Melawi Dadi Sunarya Usfa Yursa mengajak seluruh generasi muda khususnya di Kabupaten Melawi untuk mengamalkan Pancasila seutuhnya dalam kehidupan sehari-hari.

Bupati Dadi mengungkapkan, sebagai anak bangsa, wajib mengimplementasikan Pancasila dalam segala aspek kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.

Dia menjelaskan, Pancasila adalah dasar negara atau ideologi negara dimana hasil dari perjuangan para pendiri bangsa dan telah terbukti ketangguhannya melewati berbagai ujian bangsa.

“Dalam kehidupan sehari-hari, kita wajib menjadikan Pancasila sebagai pedoman kita dalam bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara,” kata Bupati Dadi, Senin, 23 Agustus 2021.

Bupati juga mengatakan generasi muda akan  menghadapi berbagai ujian termasuk dalam kemajuan jaman serta teknologi, terutama dalam menghadapi globalisasi.

Selain itu dikatakan, generasi penerus bangsa diharapkan dapat mengamalkan Pancasila dan Bhinneka Tunggal Ika, sehingga mampu merespon kemajuan jaman dengan bijak dan adil serta menjadi pribadi yang profesional dan tangguh dengan sikap saling menghormati perbedaan antar sesama untuk selalu menjaga kerukunan bangsa Indonesia terutama di Kabupaten Melawi.

Dia menambahkan, Bangsa Indonesia saat ini sedang di uji dengan berbagai masalah seperti radikalisme, ektremisme, terorisme, intorleransi beragama dan ideologi.

“Kita sebagai rakyat Indonesia beruntung mempunyai Indonesia yang berbhinneka tunggal ika, Indonesia yang beragam tetapi tetap menjaga toleransi. Dan semua itu bisa tetap kita pertahanankan karena ketangguhan pancasila sebagai filosofi Negara. Oleh karena itu wajib kita sebagai generasi penerus bangsa untuk selalu mengamalkan Pancasila,” tutupnya.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

20 mins ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

23 mins ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

31 mins ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

2 hours ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

5 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

5 hours ago