Categories: Kapuas Hulu

Tingkatkan Ekonomi, Dekranasda Kapuas Hulu: Gali dan Kembangkan Potensi Produk Unggulan

Tingkatkan Ekonomi, Dekranasda Kapuas Hulu: Gali dan Kembangkan Potensi Produk Unggulan

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kapuas Hulu Angeline Fremalco mengatakan, Kapuas Hulu memiliki banyak kerajinan dan produk unggulan yang dapat dikelola untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat.

“Selama ini produksi hasil kerajinan tangan tidak stabil, karena masih dianggap profesi sampingan, padahal hasil produk itu bisa meningkatkan ekonomi keluarga,” kata Angeline Fremalco, saat pengukuhan pengurus Dekranasda Kapuas Hulu, di aula Pendopo Bupati Kapuas Hulu, Senin, 16 Agustus 2021.

Angeline menyatakan, Kapuas Hulu merupakan kabupaten yang unik dengan banyak potensi kerajinan dan makanan kuliner, akan tetapi masih perlu dikembangkan dan digali.

Anggota DPRD Kalbar ini mengatakan, Kapuas Hulu terkenal dengan kain tenun Sidan, dan kerajinan tangan anyam-anyaman, serta makanan kuliner olahan ikan Kerupuk Basah, Madu dan banyak lagi produk unggulan yang mesti terus dikembangkan.

Menurut Angeline, yang perlu diperhatikan ke depannya bagaimana Dekranasda bisa memberikan edukasi dan pembinaan kepada pelaku usaha kerajinan agar menjaga kualitas dan stabilitas hasil produksi.

“Peran Dekranasda itu bukan hanya mempromosikan tetapi bagaimana memasarkan kita harus mengubah pola pikir untuk meningkatkan perekonomian dengan memanfaatkan media digital,” jelas Angeline.

Ia mengajak seluruh pengurus Dekranasda Kapuas Hulu dapat melaksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab, dengan terobosan lebih kepada menjaga kualitas kemasan dan perkuat pemasaran.

“Manfaatkan media teknologi untuk pemasaran, karena target kita memang menjual bukan hanya mempromosikan dan jangan dulu berpikir lebih mementingkan keuntungan pribadi,” tegasnya.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

3 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

8 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

10 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

10 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

10 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

10 hours ago