Categories: Sekadau

Bupati Aron Tinjau Penangkaran dan Pembenihan Bibit Kelapa Sawit

Bupati Aron Tinjau Penangkaran dan Pembenihan Bibit Kelapa Sawit

KalbarOnline, Sekadau – Bupati Sekadau Aron melakukan peninjauan ke tempat penangkaran dan pembenihan bibit kelapa sawit di tiga titik di wilayah Kecamatan Sekadau Hilir, Kabupaten Sekadau, Kamis, 12 Agustus 2021.

Peremajaan Sawit Rakyat (PSR) atau dikenal sebagai Replanting, merupakan upaya pengembangan perkebunan kelapa sawit rakyat dengan melakukan penggantian tanaman tua atau tidak produktif dengan tanaman baru.

Pada kesempatan tersebut, Bupati Aron mengatakan, dirinya beserta tim melakukan peninjauan beberapa tempat penangkaran pembibitan kelapa sawit terkait dengan persiapan dalam rangka chipping atau pemotongan di tahun 2022.

“Artinya, apabila bibit kelapa saiwit ini sudah siap semua maka proses chipping di tahun 2022 itu bisa berjalan dengan baik,” kata Aron.

Bupati turut menjelaskan bahwa persiapan pembenihan bibit sawit di tiga tempat yang telah dikunjungi, terlihat sudah sangat baik dan siap untuk di eksekusi tahun 2022 nanti.

“Oleh karena itu, kita meminta kepada dinas terkait untuk selanjutnya tetap melakukan monitor terhadap tempat penangkaran dan teman-teman di lapangan sehingga nantinya bisa sinkronisasi dengan KUD dan petani serta perusahaan MPE,” pungkasnya.

Adapun tiga titik tempat penangkaran dan pembenihan bibit kelapa sawit di wilayah Kecamatan Sekadau Hilir yaitu, CV Tuah Gana Lestari di Desa Engkersik, CV Takasima di Desa Tapang Semadak dan CV Takasima di Desa Segori.

Dalam peninjauan itu Bupati didampingi Asisten Pembangunan dan Perekonomian Setda Kabupaten Sekadau, Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan, Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian Dan Perikanan, Dinas Perhubungan dan Satuan Pol PP Kabupaten Sekadau.

 

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

3 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

6 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

7 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

7 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

7 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

8 hours ago