Categories: Kapuas Hulu

Bupati Sis Sebut Realisasi Serapan Anggaran Penanganan Covid-19 Kapuas Hulu Sudah 52 Persen

Bupati Sis Sebut Realisasi Serapan Anggaran Penanganan Covid-19 Kapuas Hulu Sudah 52 Persen

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan mengatakan realisasi serapan anggaran khusus penanganan COVID-19 di daerah yang dipimpinnya itu sudah mencapai 52 persen. Sementara untuk serapan anggaran secara umum pengadaan barang dan jasa kegiatan fisik mencapai 40 persen.

“Dari laporan Dinas Kesehatan saat rapat diketahui serapan anggaran penanganan COVID-19 di Kapuas Hulu pada triwulan kedua mencapai 52 persen,” kata Bupati Fransiskus Diaan, Minggu, 1 Agustus 2021.

Percepatan penyerapan anggaran di daerah, kata dia, menjadi penekanan pemerintah pusat, dengan tujuan agar pertumbuhan dan pemulihan ekonomi bisa cepat di tengah pandemi COVID-19.

Menurut dia, dalam penyerapan anggaran Pemkab Kapuas Hulu tidak mengalami kendala, anggaran terserap sesuai tahapan dan aturan berlaku.

“Tidak ada kendala, triwulan kedua saja serapan anggaran melebihi target, itu memang menjadi penekanan pusat agar daerah segera melakukan serapan anggaran,” jelas Fransiskus.

Terkait percepatan serapan anggaran secara umum, Fransiskus juga mengaku selalu mengingatkan organisasi perangkat daerah di jajaran Pemkab Kapuas Hulu agar dilaksanakan tepat sasaran dengan mengacu pada ketentuan berlaku.

Pemkab Kapuas Hulu terus berupaya melaksanakan program pembangunan di tengah pandemi COVID-19 dalam pemulihan ekonomi masyarakat.

Ketika disinggung insentif tenaga kesehatan (medis), Fransiskus mengaku akan dibayarkan dalam waktu dekat, hal tersebut masih menunggu regulasi.

“Untuk insentif tenaga kesehatan (Nakes) kita masih menunggu regulasi, dalam waktu dekat akan kami bayarkan,” kata Fransiskus. (Antara)

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

22 mins ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

3 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

3 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

3 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

4 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

8 hours ago