Categories: Kapuas Hulu

Bupati Sis Sebut Realisasi Serapan Anggaran Penanganan Covid-19 Kapuas Hulu Sudah 52 Persen

Bupati Sis Sebut Realisasi Serapan Anggaran Penanganan Covid-19 Kapuas Hulu Sudah 52 Persen

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan mengatakan realisasi serapan anggaran khusus penanganan COVID-19 di daerah yang dipimpinnya itu sudah mencapai 52 persen. Sementara untuk serapan anggaran secara umum pengadaan barang dan jasa kegiatan fisik mencapai 40 persen.

“Dari laporan Dinas Kesehatan saat rapat diketahui serapan anggaran penanganan COVID-19 di Kapuas Hulu pada triwulan kedua mencapai 52 persen,” kata Bupati Fransiskus Diaan, Minggu, 1 Agustus 2021.

Percepatan penyerapan anggaran di daerah, kata dia, menjadi penekanan pemerintah pusat, dengan tujuan agar pertumbuhan dan pemulihan ekonomi bisa cepat di tengah pandemi COVID-19.

Menurut dia, dalam penyerapan anggaran Pemkab Kapuas Hulu tidak mengalami kendala, anggaran terserap sesuai tahapan dan aturan berlaku.

“Tidak ada kendala, triwulan kedua saja serapan anggaran melebihi target, itu memang menjadi penekanan pusat agar daerah segera melakukan serapan anggaran,” jelas Fransiskus.

Terkait percepatan serapan anggaran secara umum, Fransiskus juga mengaku selalu mengingatkan organisasi perangkat daerah di jajaran Pemkab Kapuas Hulu agar dilaksanakan tepat sasaran dengan mengacu pada ketentuan berlaku.

Pemkab Kapuas Hulu terus berupaya melaksanakan program pembangunan di tengah pandemi COVID-19 dalam pemulihan ekonomi masyarakat.

Ketika disinggung insentif tenaga kesehatan (medis), Fransiskus mengaku akan dibayarkan dalam waktu dekat, hal tersebut masih menunggu regulasi.

“Untuk insentif tenaga kesehatan (Nakes) kita masih menunggu regulasi, dalam waktu dekat akan kami bayarkan,” kata Fransiskus. (Antara)

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu, Kapolres dan Dandim 1206 Putussibau Teken NPHD Pengamanan Pilkada 2024 

KalbarOnline, Putussibau - Bupati  Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD)…

6 hours ago

Wabup Farhan Ajak Semua Pihak Berpartisipasi Sukses Penyelenggaraan MTQ XXXI di Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan memimpin Rapat Koordinasi Persiapan Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur'an…

6 hours ago

Harisson Ingatkan PNS di Kalbar, Jangan Sampai Terjerat Judi Online

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menegaskan tak segan-segan akan memberikan sanksi…

6 hours ago

PTSL Dikenal Organisasi Internasional, Wakil Ketua Komisi II DPR RI Apresiasi Kinerja Kementerian ATR/BPN

KalbarOnline, Jakarta - Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) yang dijalankan Kementerian Agraria dan Tata…

7 hours ago

Makam Juang Mandor: Saksi Kekejaman Jepang yang Mengharukan

KalbarOnline, Landak - Pada suatu masa di masa lalu, terdapat sebuah desa yang menjadi saksi…

7 hours ago

Menelusuri Keindahan Budaya dan Adat di Rumah Betang Saham, Destinasi Wisata Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Landak - Kalimantan Barat, sebuah provinsi yang kaya akan keindahan alam dan keberagaman budaya,…

8 hours ago