Categories: HeadlinesPontianak

1.920 Vial Vaksin Moderna Tiba di Kalbar: Bakal Disuntik ke Seluruh Nakes Sebagai Dosis Ketiga

1.920 Vial Vaksin Moderna Tiba di Kalbar: Bakal Disuntik ke Seluruh Nakes Sebagai Dosis Ketiga

KalbarOnline, Pontianak – Sebanyak 1.920 vial vaksin Moderna tiba di Kalbar, Kamis, 29 Juli 2021. Moderna merupakan vaksin asal Amerika Serikat yang masuk ke Indonesia.

“Hari ini sudah masuk sebanyak 1.920 vaksin Moderna,” kata Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalbar Harisson.

Kata Harisson, vaksin tersebut nantinya akan disuntikan terlebih dahulu kepada tenaga kesehatan sebagai vaksinasi dosis ketiga.

“Jadi tenaga kesehatan itu diberikan dosis ketiga, yaitu dengan vaksin Moderna,” kata Harisson.

Jumlah yang didistribusikan itu, kata Harisson, sudah dihitung oleh Kementerian Kesehatan berdasarkan data tenaga kesehatan yang sudah menjalani vaksinasi dosis kedua (sinovac) sebanyak 26.761 orang tenaga kesehatan.

“Berdasarkan data inilah Kemenkes mendistribusikan 1.920 vial vaksin di mana satu vial vaksin Moderna bisa untuk 14-15 orang. Beda dengan Sinovac yang hanya 10 orang,” kata Harisson.

Dia pun membeberkan alasan tenaga kesehatan yang lebih dulu disuntikan vaksin Moderna lantaran tenaga kesehatan merupakan kelompok berisiko tinggi tertular Covid-19

“Mereka harus di-booster ketiga dengan vaksin dosis ketiga dengan vaksin Moderna. Setelah itu Dinas Kesehatan akan mengumpulkan data-data KIPI (kejadian ikutan pasca imunisasi) tentang vaksin Moderna ini,” kata Harisson.

Vaksin tersebut akan segera didistribusikan ke seluruh kabupaten/kota se-Kalbar. Namun, dia menjelaskan bahwa vaksin Moderna diperlukan perlakuan khusus. Beda dengan Sinovac dan AstraZeneca. Di mana, kata Harisson, vaksin Moderna harus disimpan di dalam freezer dengan suhu minus 25 derajat Celsius.

“Kalau Sinovac dan AstraZeneca cukup di suhu 2-8 derajat celsius. Kalau Moderna harus di suhu minus 25 derajat Celsius,” kata dia.

Namun, kata Harisson, jika vaksin tersebut telah didistribusikan ke Puskesmas-puskesmas, cukup disimpan di suhu 2-8 derajat Celcius. Namun, ditegaskannya, harus sesegera mungkin disuntikan atau digunakan. Tidak boleh dilakukan penundaan untuk menjaga efikasi vaksin.

“Harus segera digunakan (disuntikan), tidak boleh ditunda-tunda. Kalau masih menunggu waktu distribusi dan waktu tunggu, harus disimpan di suhu minus 25 derajat Celsius. Begitu juga selama perjalanan dan di gudang farmasi kabupaten/kota harus di suhu minus 25 derajat Celcius,” tutupnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Klarifikasi Kodam Tanjungpura Soal Berubahnya Berat Barang Bukti Sabu dari 25,4 Kg Jadi 21,2 Kg

KalbarOnline, Kubu Raya - Pangdam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan mengungkapkan, ada perubahan berat bruto…

12 hours ago

Kodam Tanjungpura Serahkan Barang Bukti 21,2 Kg Sabu ke BNN

KalbarOnline, Kubu Raya - Panglima Kodam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan memimpin prosesi penyerahan barang…

12 hours ago

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

15 hours ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

15 hours ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

15 hours ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

16 hours ago