Categories: NasionalSport

Olimpiade Tokyo 2020: Greysia Polii/Apriyani: Persiapan Sebelum Tanding Itu Penting

“Kami berdua punya pemikiran yang sama bahwa persiapan sebelum pertandingan itu penting, konsentrasi sehingga bisa terciptanya main yang enjoy dan melakukan yang terbaik di lapangan. Besok juga sama, setiap hari,” tutur Greysia Polii.

“Menyiapkan sebelum pertandingannya sih. Dari mulai pemanasannya harus bagus dan juga mentalnya,” sambung Apri, rekan Greysia Polii.

Apri yang baru pertama kali berlaga di ajang sebesar Olimpiade Tokyo 2020 merasa bangga akhirnya bisa mewujudkan salah satu impiannya. Cuma ia juga tidak mau hanya sekadar bertanding tapi bertekad memberi prestasi untuk Indonesia.

Di lain sisi, Greysia Polii memuji penampilan rekannya itu di dua laga awal di Olimpiade Tokyo 2020.

“Yang pasti saya bangga bisa main di sini. Tetapi saya tidak mau berpuas diri dengan hanya bermain,” ungkap Apri, rekan Greysia Polii.

“Saya mengingatkan dia dengan bicara cuma sedikit saja, yang paling banyak yang saya lakuin itu pembawaan suasana yang tenang untuk bisa memimpin diri sendiri dan Apri. Kalau saya sudah bisa memimpin diri sendiri pasti Apri akan mengikuti,” terang Greysia Polii.

“Dan untuk seorang debutan, Apri di dua pertandingan ini melewatinya dengan baik, kami berdua harus kerjasama untuk pertahankan performa ini di hari-hari berikutnya,” pungkas Greys, sapaan akrab Greysia Polii.

Peraih medali perunggu Kejuaraan Dunia tahun 2018 dan 2019 itu masih harus menjalani laga penentuan juara grup kontra pasangan Jepang Yuki Fukushima/Sayaka Hirota Selasa (28/7) esok. (*)

Page: 1 2

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Maraknya Aktivitas PETI Berdampak pada Lingkungan Hidup, Sosial dan Kesehatan

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Maraknya aktivitas Pertambangan Emas Tanpa Izin (PETI) sangat berdampak pada kerusakan…

7 hours ago

Sambangi RS Dharmais, Dirut Bank Kalbar Sampaikan Duka Mendalam Atas Meninggalnya Mantan Sekda M Zeet Assovie

KalbarOnline, Jakarta - Direktur Utama Bank Kalbar, Rokidi turut menyambangi Rumah Sakit (RS) Kanker Dharmais…

8 hours ago

Laka Lantas di Sekadau Tewaskan Pengendara Motor Yamaha Vixion

KalbarOnline, Sekadau - Kecelakaan tragis terjadi pada Senin (06/05/2024) pagi sekitar pukul 07.30 WIB di…

9 hours ago

Terjun dari Sampan, Warga Sekadau Terseret Arus dan Hilang di Sungai Ensayang

KalbarOnline, Sekadau - Seorang warga bernama Yohanes Leman (41 tahun) dikabarkan hilang tenggelam terbawa arus…

9 hours ago

Penemuan Mayat di Selokan Jalan Gajah Mada Gegerkan Warga

KalbarOnline, Pontianak - Sejumlah warga dan pengendara jalan dihebohkan dengan penemuan sesosok mayat laki-laki mengapung…

10 hours ago

Disdik Kayong Utara Gelar Seleksi Talenta O2SN dan FLS2N Tingkat Kabupaten

KalbarOnline, Kayong Utara - Pemkab Kayong Utara melalui Dinas Pendidikan menggelar seleksi ajang talenta O2SN…

11 hours ago