Categories: Ketapang

Bripka Sardi Sumbang Masker: Dukung Pelaksanaan PPKM di Wilayah Binaan

Bripka Sardi Sumbang Masker: Dukung Pelaksanaan PPKM di Wilayah Binaan

KalbarOnline, Ketapang – Dalam upaya menggencarkan kegiatan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) khususnya di wilayah Kecamatan Marau, Kabupaten Ketapang, Anggota Polsek Marau Polres Ketapang Bripka Sardi mendatangi pos PPKM di Desa Bantan Sari, Kecamatan Marau untuk menyerahkan bantuan masker dan logistik pendukung kepada petugas penjaga pos PPKM, Jumat, 23 Juli 2021.

Sumbangan masker dan logistik tersebut langsung diserahkan Bripka Sardi kepada petugas pos Iwan. Dalam penyampaiannya, Bripka Sardi menyebutkan penyerahan masker dan logistik ini merupakan salah satu bentuk dukungan Kepolisian kepada petugas jaga pos PPKM yang setiap harinya bertugas melakukan imbauan, penyekatan dan pemeriksaan kepada warga masyarakat.

“Pagi ini saya serahkan bantuan berupa empat kotak masker dan beberapa makanan ringan kepada rekan-rekan petugas pos PPKM, semoga sumbangan kecil ini dapat dimanfaatkan rekan-rekan petugas dalam mendukung tugas penerapan PPKM di Desa Bantan Sari, Kecamatan Marau ini,” ujar Sardi.

Ia menambahkan dalam pantauan petugas pos masih ada beberapa warga yang kedapatan tidak menggunakan masker, selain mendapat teguran, oknum warga tersebut juga langsung diberikan masker oleh petugas pos.

Sardi berharap agar seluruh warga Kecamatan Marau sadar tentang wajibnya menerapkan disiplin prokes sebagai upaya bersama memutus penyebaran pandemi covid.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

4 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

7 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

8 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

8 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

8 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

8 hours ago