Categories: KesehatanNasional

Pasien Isoman Wajib Tahu Kadar Saturasi Oksigen Normal

Pasien Isoman Wajib Tahu Kadar Saturasi Oksigen Normal

KalbarOnline.com – Pasien Covid-19 yang sedang menjalani isolasi mandiri (isoman) wajib secara rutin memantau kadar saturasi oksigen normal untuk memastikan kondisi mereka.

Pengecekan kadar oksigen dalam darah ini bisa dilakukan dengan menggunakan alat oximeter.

Caranya mudah, cukup meletakkan ujung jari pada alat berbentuk penjepit ini, dan sensor akan menampilkan angka saturasi oksigen pasien.

Baca Juga:

Oksigen dari Batam dan Malaysia Tiba di Kalbar Besok

Kadar saturasi oksigen normal menunjukkan organ tubuh seperti paru, jantung dan sistem peredaran darah bekerja dengan baik.

Bagi pasien isoman, ini artinya kondisinya masih tergolong stabil dan belum perlu dibawa ke rumah sakit.

Lalu berapa kadar saturasi oksigen normal untuk pasien isoman?

  • 95-100 : Pasien dalam kondisi baik
  • 93-94 : Pasien perlu berbaring untuk meningkatkan kadar oksigen
  • <92 : Pasien perlu ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan dari dokter
  • <80 : Pasien perlu menggunakan ventilator

Nilai saturasi oksigen yang berada di bawah 94 disebut dengan hipoksia atau kekurangan oksigen.

Dalam keadaan ini, kita membutuhkan bantuan oksigen agar tubuh dapat berfungsi dengan normal.

Kondisi ini bahkan sangat berisiko bagi keselamatan pasien, sehingga tidak boleh dibiarkan.

Pastikan untuk membawa pasien isoman ke layanan kesehatan terdekat agar mendapatkan pertolongan ahli.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

60 mins ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

4 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

5 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

6 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

7 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

21 hours ago