Categories: Ketapang

Masjid Agung Al Ikhlas Ketapang Sembelih 15 Ekor Sapi dan Enam Kambing

Masjid Agung Al Ikhlas Ketapang Sembelih 15 Ekor Sapi dan Enam Kambing

KalbarOnline, Ketapang – Masjid Agung Al Ikhlas Ketapang melakukan penyembelihan hewan qurban dalam rangkaian Hari Raya Idul Adha 1442 H/2021 M, Rabu, 21 Juli 2021.

Sebanyak 15 ekor sapi dan enam ekor kambing disembelih di halaman Masjid Agung kenangan warga Ketapang tersebut. Daging-daging hewan kurban disalurkan kepada masyarakat melalui pihak Rukun Tetangga (RT) setempat.

Ketua Panitia Kurban Masjid Agung Al-Ikhlas Ketapang Muhammad Zulkarnain mengatakan kalau pihaknya telah menyiapkan sebanyak 1.250 kupon daging kurban yang nantinya akan diantarkan langsung kepada warga untuk menghindari kerumunan di masa pandemi.

“Di masa pandemi Covid-19 ini kita mendistribusikan daging, bukan warga yang mengambil ke masjid, tetapi melalui RT masing-masing. Kita distribusikan ke RT dan RT yang membagikan daging kepada warganya. Kami menjalankan protokol kesehatan, tidak ada kerumunan di masjid ini,” katanya.

Ia juga menyebut kalau seperti biasanya, dalam rangka menyambut hari raya Idul Adha warga selalu mementingkan kebersamaan, sehingga dalam proses penyembelihan hewan kurban dilakukan secara gotong royong.

“Prinsipnya, selalu berbagi dan selulu seiya sekata,” ujarnya.

Dengan adanya kebersamaan ini, ia berharap tentu antusias warga yang ikut berperan serta jadi dalam pelaksanaan korban di tahun yang akan datang dapat meningkatkan lagi.

“Terkait dengan pemeriksaan daging kurban oleh petugas kesehatan hewan, tidak terdapat masalah. Semua daging kurban dinyatakan halal untuk dikosumsi,” tandasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

3 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

3 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

3 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

3 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

8 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

18 hours ago