Categories: Ketapang

Polres Ketapang Kembali Salurkan Bantuan Beras Bagi Masyarakat Terdampak Covid-19

Polres Ketapang Kembali Salurkan Bantuan Beras Bagi Masyarakat Terdampak Covid-19

KalbarOnline, Ketapang – Polres Ketapang kembali menyalurkan bantuan beras bagi masyarakat yang terdampak Covid-19.

Sebanyak seratus karung beras diserahkan langsung Kapolres Ketapang kepada Bhabinkamtibmas dan Babinsa Kodim 1203 Ketapang untuk disalurkan kepada warga masyarakat di Lobi Mapolres Ketapang, Jumat (16/7/2021) sore.

Kapolres Ketapang, AKBP Wuryantono mengatakan kalau bantuan seratus karung beras tersebut merupakan wujud kepedulian Polres Ketapang kepada warga ditengah pandemi Covid-19.

“Sesuai arahan Bapak Kapolri, gerakan bakti sosial ini sebagai bentuk perhatian Polri kepada masyarakat, dimana Polri turun langsung membantu warga kurang mampu yang terdampak Covid-19,” katanya.

Wuryantono menyebut kalau beras-beras tersebut akan langsung disaluran oleh Bhabinkamtibmas dan Babinsa kepada masyarakat di wilayah Kecamatan Delta Pawan

“Tiap Keluarga akan mendapatkan 1 karung beras, nantinya akan disalurkan langsung oleh bhabinkamtibmas dan babinsa di wilayah kecamatan delta pawan, karena mereka mengetahui warga masyarakat mana yang layak menerima,” ucapnya.

Ia berharap Dldengan bantuan tersebut dapat sedikit meringankan beban masyarakat untuk membantu dalam pemenuhan kebutuhan hidup sehari-hari.

“Walaupun bantuan ini tidak seberapa nilainya, semoga bermanfaat dapat membantu kebutuhan hidup sehari hari pada saudara saudara kita yang kurang mampu,” ujarnya.

Wuryantono juga mengimbau agar masyarakat Ketapang dapat membantu mencegah penyebaran virus Corona dengan menjalankan protokol kesehatan melalui kegiatan 5M yakni menggunakan masker, menjaga jarak, sering mencuci tangan dengan sabun atau handsanitizer, menghindari kerumunan massa serta mengurangi mobilisasi.

“Untuk mencegah dan menekan penyebaran virus corona, kami mengimbau masyarakat selalu menaati protokol kesehatan saat beraktivitas,” tandasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

38 mins ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

4 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

4 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

4 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

4 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

9 hours ago