Categories: Ketapang

Kapolres Pantau Langsung Perhitungan Suara Hasil Pilkades Serentak Ketapang

Kapolres Pantau Langsung Perhitungan Suara Hasil Pilkades Serentak Ketapang

KalbarOnline.com – Kapolres Ketapang AKBP Wuryantono bersama pejabat utama Polres Ketapang meninjau langsung rapat pleno perhitungan pemungutan suara Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Desa Sukabangun, Kecamatan Delta Pawan, Kamis, 15 Juli 2021.

Dalam kegiatan itu, Kapolres bersama Kapolsek Delta Pawan IPTU Chandra dan Perwira Pengamat Wilayah Pilkades Sukabangun AKP Sabariman melakukan evaluasi terkait situasi terkini di seputaran Desa Sukabangun.

AKBP Wuryanto menekankan kepada seluruh personil yang terlibat pengamanan Pilkades untuk tetap siaga dan terus berkoordinasi bersama personil Kodim 1203 Ketapang dan pihak panitia Pilkades sehubungan dengan pengamanan rangkaian Pilkades sampai dengan tahap penetapan hasil pleno.

“Situasi terkini dalam pelaksanaan tahapan perhitungan suara di Pilkades desa sukabangun berlangsung aman tertib dan lancar, namun tentunya hal ini jangn menjadikan anggota Polri yang terlibat pengamanan menjadi underestimate,” ujarnya.

Tak hanya di Desa Sukabangun, rombongan Kapolres juga melanjutkan kegiatan pemantauan perhitungan Pilkades di Desa Mekar Sari, Kecamatan Benua Kayong yang juga sedang melaksanakan perhitungan pemungutan suara.

“Kepada semua anggota yang bertugas tetap siaga dan lakukan koordinasi bersama personil dari TNI yang terlibat pengamanan beserta panitia pelaksana Pilkades serta antisipasi sedini mungkin potensi gangguan Kamtibmas dalam pelaksanaan Pilkades ini,” tandasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

PN Ketapang Menangkan PT CMI pada Perkara Tumpang Tindih WIUP di Desa Karya Baru Kecamatan Marau

KalbarOnline, Ketapang - Pengadilan Negeri (PN) Ketapang akhirnya memenangkan pihak PT Cita Mineral Investindo (CMI)…

2 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Absalon Buka Workshop Teaching Factory Politap di Asana Nevada

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia,…

3 hours ago

Kenang Jasa Para Pahlawan, Farhan dan Forkopimda Ketapang Ziarahi Taman Makam Pahlawan Tanjungpura

KalbarOnline, Ketapang - Usai mengikuti upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional, Wakil Bupati Ketapang, Farhan bersama…

3 hours ago

Pj Bupati Romi Tinjau Persiapan Operasionalisasi SPBU OSO di Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya meninjau langsung persiapan operasionalisasi…

3 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Rekonstruksi Kasus Pembunuhan di Kecamatan Pengkadan

KalbarOnline, Putussibau - Rekonstruksi kasus pembunuhan yang menggemparkan publik Kecamatan Pengkadan, Kabupaten Kapuas Hulu berlangsung…

3 hours ago

Lewat PGD 2024, Harisson Ajak Masyarakat Lestarikan Budaya Dayak

KalbarOnline, Pontianak - Pekan Gawai Dayak (PGD) Kalimantan Barat ke-XXXVIII Tahun 2024 di Rumah Radakng…

3 hours ago