Categories: HeadlinesPontianak

Edi Kamtono Salurkan Bantuan Beras PPKM Darurat Bagi Warga yang Terdampak Langsung

Edi Kamtono Salurkan Bantuan Beras PPKM Darurat Bagi Warga yang Terdampak Langsung

KalbarOnline, PontianakWali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono melepas tim penyaluran bantuan PPKM Darurat berupa beras masing-masing lima kilogram yang akan disalurkan kepada warga Kota Pontianak yang terdampak langsung.

“Bantuan beras ini nantinya akan disalurkan kepada mereka yang terdampak langsung seperti juru parkir, pedagang kaki lima dan lainnya,” ujarnya usai melepas tim penyalur bantuan PPKM Darurat di halaman Dinas Kesehatan Kota Pontianak, Jumat (16/7/2021).

Selain tim yang terdiri dari Babinsa dan Bhabinkamtibmas, Dinas Sosial Kota Pontianak juga ikut menyalurkan bantuan tersebut kepada masyarakat yang terdampak.

Baca Juga:

Ia menambahkan, bantuan ini sebagai bentuk perhatian pemerintah untuk memberikan semangat kepada mereka yang terimbas dari diberlakukannya PPKM Darurat.

Harapannya bantuan ini bisa sedikit meringankan beban masyarakat yang terdampak.

“Untuk jumlah bantuan secara keseluruhan masih fleksibel melihat ketersediaan stok dan kemampuan. Akan tetapi yang paling kita prioritaskan masyarakat yang benar-benar membutuhkan,” tutur Edi.

Dia berharap masyarakat Kota Pontianak ikut mensukseskan PPKM Darurat dengan mematuhi aturan yang berlaku. Diantaranya menghindari kerumunan dan mengutamakan aktivitas di rumah.

“Sehingga bisa menekan angka ketertularan Covid-19,” katanya.

Kapolresta Pontianak Kota Kombes Pol Leo Joko Triwibowo menerangkan, penyaluran bantuan ini merupakan kegiatan Satgas Covid-19 Kota Pontianak bagi masyarakat yang terdampak PPKM Darurat.

“Bantuan ini akan disalurkan oleh semua lini, seperti Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Pemerintah Kota Pontianak,” ungkapnya.

Ke depan, apabila ada penambahan bantuan dari pemerintah pusat, maka pihaknya akan menyalurkan kembali.

“Nanti akan kolaborasi pemerintah pusat mendelegasikan kepada pemerintah daerah dan sekarang kita serahkan,” kata Kapolresta Pontianak Kota. (J)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

34 mins ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

36 mins ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

38 mins ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

53 mins ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

6 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

16 hours ago