Categories: Ketapang

Kodim 1203 Ketapang Gelar Karya Bhakti Sambut HUT ke-63 Kodam XII/Tanjungpura

Kodim 1203 Ketapang Gelar Karya Bhakti Sambut HUT ke-63 Kodam XII/Tanjungpura

KalbarOnline, Ketapang – Komando Distrik Militer (Kodim) 1203 Ketapang menggelar kegiatan Karya Bhakti di sejumlah tempat di Kota Ketapang, Selasa, 13 Juli 2021.

Dalam pelaksanaannya, karya bhakti kali ini melakukan pembersihan di lokasi Taman Makam Pahlawan, Makam Juang Pembunuhan Jepang, Masjid Al Mukmin dan Gereja Misi Injil, serta melibatkan Personil Kodim 1203 Ketapang dan FKPPI Ketapang.

Dandim 1203 Ketapang, Letkol Kav Suntara Wisnu Budi Hidayanta mengatakan kalau karya bhakti yang dilaksanakan ini merupakan kegiatan dalam rangka menyambut HUT ke-63 Kodam XII Tanjungpura.

“Karya Bakti ini juga merupakan program pembinaan Teritorial Kodim 1203/Ktp yang dilaksanakan secara terpadu dengan masyarakat guna mempererat tali silaturahmi serta mewujudkan Kemanunggalan TNI dengan rakyat,” katanya.

Dandim berharap, kegiatan ini dapat menumbuhkan rasa cinta tanah air, jiwa patriotisme dan meneladani tentang perjuangan para Pahlawan dalam mempertahankan NKRI.

“Melalui kegiatan ini juga dapat menjadi contoh bagi masyarakat untuk lebih peduli terhadap kebersihan lingkungan, apalagi saat ini kita masih diterpa pandemi covid-19,” tandasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Asuransi All Risk Terbaik Lindungi Mobil dari Berbagai Risiko Saat Berkendara

KalbarOnline.com – Melindungi mobil dari berbagai risiko adalah langkah bijak untuk Anda lakukan sebagai pemilik…

11 hours ago

Wujudkan Smart City di IKN, PLN Siapkan Jaringan Listrik Terintegrasi Layanan Teknologi Digital

KalbarOnline, Kaltim - PLN (Persero) resmi membangun PLN Hub yang akan menjadi episentrum ekosistem transisi…

17 hours ago

Audiensi ke Kemenkes, Bupati Kapuas Hulu Usul Kelanjutan Pembangunan RSUD dr Achmad Diponegoro Putussibau

KalbarOnline, Jakarta - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan audiensi dengan Direktur Pelayanan Kesehatan Rujukan…

19 hours ago

Pasutri Residivis Curanmor di Pontianak Berhasil Ditangkap

KalbarOnline, Pontianak - Polresta Pontianak berhasil mengamankan pasangan suami istri (pasutri) terkait kasus pencurian kendaraan…

19 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Pimpin Rapat Persiapan Pelaksanaan CMS di Desa

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah (Sekda) Kapuas Hulu, Mohd Zaini memimpin rapat persiapan pelaksanaan Content…

19 hours ago

Wanita di Sambas Pakai Foto Orang Lain Untuk Tipu Pria Lewat Medsos

KalbarOnline, Sambas - Beredar di media sosial (medsos), video permintaan maaf seorang wanita DL (16…

19 hours ago