Categories: HeadlinesPontianak

Penutupan Jalan di Masa PPKM Darurat Bikin Macet, Kapolresta Pontianak: Tujuannya Agar Masyarakat Malas Keluar Rumah

KalbarOnline, Pontianak – Kapolresta Pontianak Kota Kombes Pol Leo Joko Triwibowo memberikan penjelasan terkait dampak kemacetan jalan akibat penutupan dan penyekatan di sejumlah ruas jalan di Kota Pontianak.

Dia menerangkan kegiatan penyekatan dapat menekan mobilitas warga pada masa Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat.

Kemacetan yang timbul, diharapkan dapat membuat masyarakat enggan keluar rumah.

“Memang agak macet, tidak apa untuk 2-3 hari ini. Tujuannya agar masyarakat benar-benar malas keluar rumah, sehingga tidak melakukan aktivitas di luar untuk hal yang tidak penting,” kata Kapolresta.

Sementara Kapolresta Pontianak Kota Kombes Pol Leo Joko Triwibowo mengatakan, penutupan jalan yang dilakukan pihaknya akan dilakukan selama 24 jam hingga 20 Juli 2021 mendatang jika PPKM Darurat tidak diperpanjang.

“Penutupan ada tujuh ruas. Di Jalan Ahmad Ayani, Adi Sucipto, Parit Mayor, wilayah utara di Batu Layang. Wilayah timur itu Tanjung Hulu, Tanjung Raya, Jeruju dan lainnya akan ditutup. Ini yang akan kita tutup, masyarakat kita filter untuk masuk ke kota,” kata dia.

Penutupan jalan, dipastikan Leo, akan dilakukan selama 24 jam selama masa PPKM Darurat. Untuk itu masyarakat betul-betul dimintanya untuk mengurangi mobilitas dan aktivitas di luar rumah. Tetap di rumah.

“Kita minta kerjasamanya, tolong bersabar sebentar, ini tidak lama. Insya Allah tidak lama, kita tekan penyebaran Covid-19 di Kota Pontianak. Mudah-mudahan Pontianak bisa keluar dari zona merah,” tutupnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

29 mins ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

4 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

8 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

8 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

9 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

10 hours ago