Categories: HeadlinesNasional

Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie Akui Konsumsi Sabu Gegara Tekanan Kerja

Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie Akui Konsumsi Sabu Gegara Tekanan Kerja

KalbarOnline, Nasional – Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie telah ditetapkan sebagai tersangka penyalahgunaan narkotika setelah dinyatakan positif metafetamine atau sabu berdasarkan hasil tes urine yang dilakukan polisi. Lalu apa motif Nia ramadhani dan Ardi Bakrie mengonsumsi sabu-sabu?

Berdasarkan penjelasan Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) Polda Metro Jaya, Kombes Yusri Yunus terungkap bahwa motif keduanya mengonsumsi barang haram itu lantaran beban kerja yang banyak.

“Pengakuannya tekanan kerja yang banyak. Itu alasan klasik,” kata Yusri di Polres Jakarta Pusat, Kamis (8/3/201).

Pengungkapan kasus ini bermula saat polisi mendapatkan informasi bahwa Ramadhania Ardiansyah (RA) atau Nia Ramadhani kerap menggunakan sabu-sabu. Sekitar pukul 9.00 WIB, polisi mendatangi kediaman Nia dan Ardi di Pondok Indah, Jakarta Selatan, Rabu (7/7). Saat itu, polisi terlebuh dahulu mengamankan seseorang bernisial ZN yang merupakan sopir Nia dan Ardi.

Polisi kemudian melakukan penggeledahan di kediaman Nia Ramadhani dan menemukan satu klip narkotika jenis sabu-sabu seberat 0,78 gram.

“Dilakukan interogasi ternyata yang bersangkutan mengakui bahwa barang milik saudara RA,” ujar Yusri.

Saat menggeledah kediaman Nia, polisi juga menemukan satu bok alat hisap dan mengaku menggunakan sabu-sabu bersama suaminya, Anindra Ardiansyah Bakrie alias Ardi Bakrie.

Sementara Ardi baru menyerahkan diri pada Pukul 20.00 WIB setelah Nia dan sopirnya, ZN diamankan terlebih dahulu oleh polisi. Atas perbuatan mereka, ketiganya disangkakan dengan Pasal 127 UU Nomor 35 Tahun 2009.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

9 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

13 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

15 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

15 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

15 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

15 hours ago