Categories: Landak

Bupati Karolin Ingatkan PKK Wajib Promosikan Produk Khas Landak

Bupati Karolin Ingatkan PKK Wajib Promosikan Produk Khas Landak

KalbarOnline, Landak – Bupati Landak, Karolin Margret Natasa memberikan bantuan kepada PPK Desa Hilir Tengah dalam upaya meningkatkan dan memanfaatkan panganan khas Kabupaten Landak dengan didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Landak, Camat Ngabang, Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Ngabang, Kepala Desa Hilir Tengah dan Ketau Tim Penggerak PKK Desa Hilir Tengah yang bertempat di Kantor Desa Hilir Tengah, rabu (30/06/21).

Bantuan berupa alat-alat pembuatan kue tersebut merupakan bantuan dari PKK Provinsi Kalimantan Barat ini diberikan kepada kelompok Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga (UP2K) We’ Ola Tim PKK Desa Hilir Tengah yang diharapkan dapat mengembangkan produk-produk unggulan dari UP2K We’Ola.

“Ini diberikan agar UP2K We’ Ola dapat membuat produk makanan ataupun kue yang mendapatkan hasil yang bisa diterima masyarakat luas, bahkan bisa masuk ke pasar modern. Dengan bantuan ini kita bisa meningkatkan kualitas produk-produk panganan khas Kabupaten Landak,” ucap Karolin.

Selain itu, Bupati Karolin mengingatkan dalam persaingan dagang sudah barang tentu diperlukan kualitas dan ciri khas yang mampu bersaing di pasaran, serta kemasan dan harga yang menarik.

“Saya contohkan makanan ringan yang terbuat dari keladi itu kan banyak, tetapi bagimana kita di Kabupaten Landak membuat olahan dari keladi bisa berbeda dari produk-produk yang ada di tempat lain, sehingga di pasaran produk kita memiliki ciri khas tersendiri,” terang Karolin.

Bupati Karolin juga berpesan kepada PKK Kabupaten Landak untuk dapat membantu UP2K ataupun kelompok-kelompok yang menjual makanan khas Kabupaten Landak agar dapat dipromosikan melalui PKK.

“Saya berpesan kepada PKK untuk dapat membantu UKM kita dalam mempromosikan produk-produk mereka, misalny PKK bisa menjalin kerjasama kepada Indomaret, alfamart ataupun pasar modern lainnya, sehingga produk-produk dari Kabupaten Landak bisa terjual di sana,” pesan Karolin.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

PN Ketapang Menangkan PT CMI pada Perkara Tumpang Tindih WIUP di Desa Karya Baru Kecamatan Marau

KalbarOnline, Ketapang - Pengadilan Negeri (PN) Ketapang akhirnya memenangkan pihak PT Cita Mineral Investindo (CMI)…

5 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Absalon Buka Workshop Teaching Factory Politap di Asana Nevada

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia,…

6 hours ago

Kenang Jasa Para Pahlawan, Farhan dan Forkopimda Ketapang Ziarahi Taman Makam Pahlawan Tanjungpura

KalbarOnline, Ketapang - Usai mengikuti upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional, Wakil Bupati Ketapang, Farhan bersama…

6 hours ago

Pj Bupati Romi Tinjau Persiapan Operasionalisasi SPBU OSO di Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya meninjau langsung persiapan operasionalisasi…

6 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Rekonstruksi Kasus Pembunuhan di Kecamatan Pengkadan

KalbarOnline, Putussibau - Rekonstruksi kasus pembunuhan yang menggemparkan publik Kecamatan Pengkadan, Kabupaten Kapuas Hulu berlangsung…

6 hours ago

Lewat PGD 2024, Harisson Ajak Masyarakat Lestarikan Budaya Dayak

KalbarOnline, Pontianak - Pekan Gawai Dayak (PGD) Kalimantan Barat ke-XXXVIII Tahun 2024 di Rumah Radakng…

6 hours ago