Categories: HeadlinesNasional

Arsjad Rasjid Bakal Disahkan Jadi Ketum Kadin Indonesia di Munas Kendari

Arsjad Rasjid Bakal Disahkan Jadi Ketum Kadin Indonesia di Munas Kendari

KalbarOnline, Nasional – Arsjad Rasjid bakal ditetapkan sebagai Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia. Penetapan itu akan disahkan pada Musyawarah Nasional (Munas) Kadin Indonesia di Kendari pada 30 Juni – 1 Juli 2021.

Sebelum Munas dilaksanakan, Kadin telah bermufakat untuk mengangkat Arsjad Rasjid sebagai Ketua Umum Kadin dan Anindya Bakrie sebagai Ketua Dewan Pertimbangan Kadin.

“Tentunya ini akan dibawa ke Munas untuk direalisasikan dengan AD/ART. Tapi itu kesepakatan yang baru saja tercapai dan kita sampaikan kesepakatan ini yang secara tertulis kepada Bapak Presiden,” kata Ketum Kadin Indonesia, Rosan P Roeslani saat konferensi pers virtual, Senin (28/6/2021).

Dia mengakui, dinamika pemilihan calon Ketua Umum Kadin cukup tinggi namun tetap kondusif. Ketiganya termasuk Rosan juga terus bertemu membicarakan pilihan terbaik untuk Kadin termasuk di masa mendatang.

Hasilnya, Kadin memilih jalan mufakat untuk menetapkan Arsjad Rasjid sebagai Ketum Kadin Indonesia dan Anindya Bakrie sebagai Ketua Dewan Pertimbangan Kadin Indonesia. Rosan mengungkapkan bahwa Kadin Indonesia akan terus bersinergi dan berkolaborasi dengan pemerintah serta saling mendukung terutama di masa pandemi Covid-19.

Presiden Joko Widodo sendiri, diungkapkan Rosan, bakal menghadiri Munas di Kendari akhir pekan nanti. Dia memastikan bahwa Munas akan digelar dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

178 KK di Rusunawa Harapan Jaya dan Komyos Sudarso Terima Bantuan Beras

KalbarOnline, Pontianak - Untuk meringankan beban warga yang berpenghasilan rendah, Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menggelontorkan…

21 mins ago

Ani Sofian Ajak Semua Berkolaborasi, Tekan Angka Kekerasan di Sekolah

KalbarOnline, Pontianak – Persoalan kekerasan terhadap anak dinilai Penjabat (Pj) Wali Kota Pontianak, Ani Sofian…

23 mins ago

Pj Wako Tinjau Operasi Pasar di Kecamatan Pontianak Selatan

KalbarOnline, Pontianak - Operasi Pasar atau pasar murah yang digelar oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak…

26 mins ago

Harisson Minta SMAN dan SMKN Transparan dalam Seleksi Penerimaan Peserta Didik Baru

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalbar, Harisson memerintahkan Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) dan…

28 mins ago

Sambut HUT Bhayangkara ke-78, Polres Kapuas Hulu dan PMI Gelar Donor Darah

KalbarOnline, Putussibau - Bertempat di Basement Polres Kapuas Hulu, telah dilaksanakan kegiatan Bakti Kesehatan Polri…

52 mins ago

NPO Aku Belajar Gelar Charity Day, Tampilkan Drama Musikal Anak-anak Desa Jeruju Besar

KalbarOnline, Pontianak - NPO Aku Belajar kembali menggelar Charity Day di Taman Budaya pada Sabtu,…

1 hour ago