Categories: HeadlinesPontianak

Sanggau dan Landak Sepakati Batas Daerah

Sanggau dan Landak Sepakati Batas Daerah

KalbarOnline, Pontianak – Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat, A.L Leysandri, S.H. menyaksikan Penandatanganan Berita Acara Batas Wilayah Kabupaten Sanggau dan Kabupaten Landak dalam rangka kegiatan fasilitasi penegasan batas daerah antara Kabupaten Sanggau dengan Kabupaten Landak di ruang kerja Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat, Jumat (25/6/2021).

Pemerintah Kabupaten Sanggau dan Pemerintah Kabupaten Landak sepakat terhadap perubahan penarikan garis batas dan perubahan titik koordinat pada sub segmen sekitar Kampung Ajo batas antara Desa Empirang Ujung, Kecamatan Balai, Kabupaten Sanggau dengan Desa Angan Tembawang, Kecamatan Jelimpo, Kabupaten Landak. Kemudian perubahan penarikan garis batas dan perubahan titik koordinat pada Sub Segmen TK 15 A sampai dengan PBU 072 antara Desa Semoncol, Kecamatan Balai, Kabupaten Sanggau dengan Desa Pak Mayam, Kecamatan Ngabang, Kabupaten Landak.

Penegasan batas daerah bertujuan untuk menciptakan tertib administrasi pemerintahan, memberikan kejelasan dan kepastian hukum terhadap batas wilayah suatu daerah yang memenuhi aspek teknis dan yuridis.

Penandatanganan berita acara batas wilayah ini dilakukan antara Bupati Sanggau, Paolus Hadi dan Bupati Landak, Karolin Margaret Natasa. Kemudian batas daerah secara pasti di lapangan tidak menghapus hak atas tanah, kepemilikan aset, hak ulayat dan hak adat pada masyarakat.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Survei Poltracking: Kalau Head to Head Midji-Norsan Menang di Atas 50 Persen

KalbarOnline, Pontianak - Calon Gubernur Kalbar, Sutarmidji menyebutkan, bahwa berdasarkan hasil simulasi survei yang dilakukan…

38 mins ago

Bupati Fransiskus Buka Festival Budaya Kabupaten Kapuas Hulu 2024

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan membuka secara resmi Festival Budaya Kabupaten Kapuas…

1 hour ago

Perempuan Muda Tewas Jatuh dari Lantai 3 Gym di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Seorang wanita muda berusia 22 tahun tewas jatuh dari lantai 3 bangunan…

1 hour ago

Pelaku Pengancaman Karyawan Laundry dengan Pistol Airsoft Gun di Pontianak Berhasil Ditangkap

KalbarOnline, Pontianak - Tim Resmob Polda Kalbar berhasil mengamankan pelaku pengancaman menggunakan senjata api jenis…

6 hours ago

Patung Pantak Dicuri, DAD Sabung: Jika Tidak Dikembalikan Kami Akan Buat Ritual

KalbarOnline, Pontianak - Dewan Adat Dayak Desa Sabung, Kecamatan Subah, Kabupaten Sambas akan melakukan ritual…

6 hours ago

Masjid Ismuhu Yahya Bagikan Daging Kurban ke Warga Non Muslim

KalbarOnline, Kubu Raya - Masjid Ismuhu Yahya di Kabupaten Kubu Raya turut melaksanakan pemotongan hewan…

6 hours ago