Categories: HeadlinesKetapang

Ketua DPRD Minta Pemkab Ketapang Persiapkan Teknis Sekolah Tatap Muka

Ketua DPRD Minta Pemkab Ketapang Persiapkan Teknis Sekolah Tatap Muka

KalbarOnline, Ketapang – Ketua DPRD Kabupaten Ketapang, M. Febriadi meminta Pemerintah Kabupaten Ketapang segera mempersiapkan sarana protokol kesehatan (Prokes) pencegahan Covid-19 di setiap sekolah untuk pelaksanaan pembelajaran tatap muka pada tahun ajaran baru.

Selain sarana penerapan Prokes pencegahan Covid-19 berupa tempat mencuci tangan, masker dan jarak duduk siswa, Pemkab juga diminta mempersiapkan segala sesuatu yang nantinya diperlukan saat pembelajaran tatap muka dimulai pada masa pandemi.

“Menteri Pendidikan dan Kebudayaan sudah menekankan agar tetap dilakukan belajar tatap muka. Jadi ini akan diiringi oleh Pemerintah Provinsi bahkan Kabupaten/Kota se-Indonesia. Tentunya dengan melakukan prokes kesehatan yaitu 3M,” katanya, Selasa (22/6/2021).

Ia berharap persiapan tersebut telah rampung sebelum proses pembelajaran tatap muka yang rencananya akan dimulai pada tahun ajaran baru 2021-2022 di bulan Juli mendatang.

“Jadi tentu pemerintah daerah kita harapkan bisa menyiapkan segala sesuatu yang diperlukan,” ucapnya.

Politisi Partai Golkar ini juga mengimbau kepada orang tua murid untuk tetap memperhatikan rutinitas anaknya pada saat pembelajaran daring atau online saat pandemi agar tetap belajar dengan sungguh-sungguh demi masa depan bangsa yang akan datang.

“Saya mengimbau kepada seluruh orang tua murid dalam hal pembelajaran sampai hari ini masih sistem daring dan secara online, ya tentu kita berharap kepada orang tua murid agar bisa menekan atau memberikan nasihat kepada siswa atau mahasiswa dalam hal tetap belajar demi masa depan bangsa yang akan datang,” tandasnya. (Adi LC)

Adi Liang Chi

Leave a Comment
Share
Published by
Adi Liang Chi

Recent Posts

PT. Alao Kuning Dorong Pelestarian Adat Budaya Naik Dango

KalbarOnline, Sambas - PT. Alao Kuning turut mendorong pelestarian budaya serta adat istiadat masyarakat suku…

2 hours ago

Uji Mental Atlet, Big Boy Biliar Gelar Open Turnament 9 Ball se-Kapuas Hulu

KalbarOnline, Putussibau - Untuk menguji mental serta menambah jam bertanding para atlet pemula, Manajemen Rumah…

4 hours ago

Hadiri Gawai Nyapat Tahun, Wakil Bupati Ketapang Harap Tradisi dan Budaya Ini Tetap Dijaga

KalbarOnline, Ketapang - Tradisi Nyapat Taunt (Tahun) akan semakin hilang seiring berjalannya waktu jika tidak…

4 hours ago

Cek Tapal Batas di Manis Mata, Sekda Ketapang Sampaikan Hal Ini

KalbarOnline, Ketapang – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo melakukan kunjungan kerja (kunker) ke…

5 hours ago

Kenali Latihan Fisik Bagi Lansia Penderita Diabetes

KalbarOnline, Pontianak - Seiring bertambahnya usia, kesehatan fisik semakin menjadi prioritas utama, terutama bagi lansia…

7 hours ago

Pontianak Masuk Nominasi 3 Besar Kota dengan TPID Terbaik se-Kalimantan

KalbarOnline, Jakarta - Kota Pontianak masuk nominasi 3 besar dengan Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID)…

7 hours ago