Categories: Kubu Raya

PDI Perjuangan Usulkan Sujiwo Maju Pilkada Kubu Raya 2024

PDI Perjuangan Usulkan Sujiwo Maju Pilkada Kubu Raya 2024

KalbarOnline, Kubu Raya – Rapat Kerja Cabang (Rakercab) PDI Perjuangan Kabupaten Kubu Raya yang digelar pada 18 Juni lalu menghasilkan beberapa rekomendasi. Dari sejumlah rekomendasi yang dihasilkan, terdapat dua poin khusus yang cukup menyita perhatian.

Rekomendasi pertama ialah mengusulkan Ketua DPR RI Puan Maharani sebagai Calon Presiden pada Pilpres 2024. Sementara rekomendasi kedua ialah mengusung Ketua Komisi V DPR RI sekaligus Ketua DPD PDI Perjuangan Kalimantan Barat Lasarus untuk maju sebagai Calon Gubernur Kalbar pada Pilkada serentak 2024.

Selain dua poin di atas, hasil Rakercab yang dilangsungkan secara virtual itu juga menghasilkan rekomendasi berupa pengusulan kandidat untuk diusung pada Pemilihan Bupati Kubu Raya pada Pilkada serentak 2024 mendatang. Adapun nama kandidat yang diusulkan ialah Wakil Bupati Kubu Raya saat ini, Sujiwo.

“Selain mengusulkan Ibu Puan Maharani sebagai capres, Pak Lasarus selaku Ketua DPD (PDI Perjuangan Kalbar) sebagai calon gubernur, khusus di Kubu Raya, kami (DPC PDI Perjuangan Kubu Raya) juga mengusulkan Bapak Sujiwo yang saat ini menjabat wakil bupati sebagai calon bupati pada Pilkada 2024,” ujar Ketua DPC PDI Perjuangan Kubu Raya Agus Sudarmansyah berdasarkan rilis yang diterima KalbarOnline, Selasa (22/6/2021).

Agus menerangkan bahwa usulan tersebut didasarkan pada hasil survei internal yang dilakukan partainya belum lama ini. Di samping itu, Bendahara DPD PDI Perjuangan Kalbar tersebut juga dinilai sangat layak untuk diusung karena berpengalaman, populer dan berkompeten.

“Untuk Pilkada Bupati Kubu Raya, kami melihat bahwa Pak Sujiwo selaku Bendahara DPD, sekarang Wakil Bupati Kubu Raya, dengan melihat hasil survei terakhir bahwa beliau adalah salah satu tokoh atau figur yang sangat populer, berpengalaman dan punya kemampuan, maka Pak Sujiwo sangat layak untuk dicalonkan menjadi calon bupati,” tandasnya. (ril/KO)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

7 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

10 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

12 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

12 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

12 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

12 hours ago